Lantik Pengurus Rumpun Pelajar Tasik Putri Puyu Meranti, Ini Pesan Wabup Said Hasyim

Ahad, 04 November 2018 - 18:58 WIB
Wakil Bupati Meranti Said Hasyim foto bersama pengurus Rumpun Pelajar Tasik Putri Puyu Periode 2018-2020.

RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Wakil Bupati Kepulauan Meranti H Said Hasyim menghadiri acara Pelantikan dan Pengukuhan Rumpun Pelajar Mahasiswa Kecamatan Tasik Putri Puyu (RUMPUT) Periode 2018-2020 sekaligus Penyambutan Mahasiswa Baru yang berasal dari Kecamatan Tasik Putri Puyu Tahun 2018. Acara bertempat di Balai Pelatihan Diskes Kota Pekanbaru, Panam, Ahad (4/11/2018) pagi.

Turut hadir dalam acara tersebut, Sekretaris Komisi A DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti Fauzi, Sekcam Tasik Putri Puyu  T Mahadar, Pembina RUMPUT Kecamatan Tasik Putri Puyu Sarwani, Kabag Humas IKKKM Bengkalis Usman Malik, Ketua IPM2KM Guspriadi beserta jajaran pengurus Ikatan Kecamatan dan para undangan lainnya.

Pada kesempatan itu, Wakil Bupati Kepulauan Meranti H Said Hasyim, mengucapkan apresiasi atas dilantiknya pengurus RUMPUT. Ia berharap dengan adanya wadah tersebut dapat mengayomi semua mahasiswa yang berasal dari Tasik Putri Puyu.

"Dengan terbentuknya organisasi ini saya harapkan semoga anakku berhasil dalam pendidikannya, dan terbina akhlak serta mental dalam perjalanan hidup menjadi manusia yang berguna yang nantinya mampu membangun kampung dan Kepulauan Meranti," ucapnya.

Wadah RUMPUT ini menurut Wabup dapat dijadikan tempat berdiskusi tukar fikiran antar mahasiswa untuk menyelesaikan berbagai masalah yang dihadapi sehingga dapat dipecahkan. Selain itu dapat menolong rekan-rekan mahasiswa yang sedang mengalami kesusahan serta peningkatan prestasi.

Tak lupa Wakil Bupati Meranti, mengingatkan kepada seluruh mahasiswa untuk menjaga perilaku di negeri orang, mulai dari cara berbicara, bergaul, berpakaian serta bergaul dengan sesama mahasiswa yang berasal dari berbagai daerah. 

Kunci dari belajar, menurut Wabup Meranti, adalah bukan sekedar tamat dengan mendapatkan nilai yang baik lebih dari itu, setiap sarjana harus memiliki kreatifitas dan mampu hidup mandiri karena kedepan perjuangan hidup akan semakin sulit dan berliku. 

"Mari kita menimba ilmu sebanyak banyaknya, bertukar fikiran dengan mahasiswa lain yang berasal dari berbagai daerah dengan begitu kita mampu menjadi manusia yang kreatif, dan mampu hidup mandiri," harap Wabup. 

Sementara itu Ketua Umum RUMPUT, M Nizam mengatakan, dengan dilakukannya pelantikan dan pengukuhan RUMPUT ini, dapat menambah spirit dari anggota RUMPUT untuk lebih meningkatkan eksistensi dan kerjasama bekerja ikhlas untuk kemajuan para mahasiswa Kepulauan Meranti yang sedang menimba ilmu di Pekanbaru khususnya yang berasal dari Tasik Putri Puyu. 

Tak lupa M Nizam atas nama pribadi dan pengurus mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Meranti dalam hal ini Wakil Bupati H Said Hasyim dan legislator DPRD Meranti Fauzy yang telah hadir memenuhi undangan panitia. 

Selanjutnya, Ketua IPM2KM, Guspriadi dalam pidatonya menyampaikan pesan kepada pengurus RUMPUT dan rekan rekan mahasiswa yang berasal dari Tasik Putri Puyu secara umum, untuk tetap menjaga kekompakan dan saling mendukung bukan hanya antar sesama yang berasal dari Tasik Putri Puyu tetapi dengan seluruh mahasiswa Meranti dari berbagai Kecamatan. 

Dan yang tak kalah penting Gusriadi meminta kepada pengurus untuk memberikan citra dan pandangan positif kepada masyarakat akan keberadaan RUMPUT, dengan terus bersinergi membangun Kabupaten Kepulauan Meranti yang dicintai.

Selanjutnya, Sekcam Tasik Putri Puyu, T Mahadar mengatakan, atas nama Kecamatan Tasik Putri Puyu mengucapkan terimakasih kasih atas kehadiran Wakil Bupati Kepulauan Meranti dan legislator dari Fraksi Golkar tersebut.

"Ini merupakan kebahagiaan kita semua, terutama bagi pengurus RUMPUT dan anggota. Saya berpesan agar RUMPUT dapat bekerjasama dan berkoordinasi dengan Pemda terkait berbagai hal yang mengarah kepada kemajuan daerah dan peningkatan SDM yang saat ini terus diupayakan Pemda," jelasnya.

Terakhir Sekcam Tasik Putri Puyu berjanji akan terus men-support segala kegiatan positif yang dilaksanakan oleh mahasiswa.

Editor: Rico Mardianto

Terkini

Terpopuler