Singgung Pemerintah, Sandi: Pembangunan Berkualitas Itu Bukan untuk Asing

Ahad, 21 Oktober 2018 - 11:10 WIB
Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno

RIAUMANDIRI.CO, JAKARTA - Masa pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) genap berusia 4 tahun. Calon Wakil Presiden 2019 nomor urut 02 Sandiaga Uno, menyinggung pembangunan yang dilakukan pemerintah tidak sepenuhnya berpihak kepada rakyat.

"Pembangunan ini bagus. Tapi pembangunan yang berkualitas adalah pembangunan yang memberi kesempatan, peluang kerja pada putra putri terbaik bangsa kita, kepada masyarakat, kepada rakyat," kata Sandiaga di Jakarta, Minggu (21/10/2018).

Sandi menilai isu perusahaan asing dan tenaga kerja asing menjadi sorotan masyarakat. Menurut dia, terganggunya masyarakat dengan keberadaan pihak asing menjadi hal yang harus diperbaiki dirinya dan calon presiden pasangannya, Prabowo Subianto.

"Bukan kita biarkan ekonomi ini bertumbuh, berkembang, perusahaan asing malah berikan kesempatan, kesempatan kerja kepada tenaga kerja asing. Ini yang disoroti masyarakat dan ini bahan refleksi buat kita," lanjut Sandiaga.

Terlepas dari itu, Sandiaga memberi selamat kepada Jokowi-JK yang telah menjalankan roda pemerintahan selama 4 tahun lamanya. Soal analisa kinerja Jokowi-JK, Sandiaga menyerahkannya kepada pengamat dan politisi.

"Kita harus ucapkan selamat dulu ya, sudah 4 tahun melalui periode 2014-2018 dengan segala analisanya, saya serahkan ke para pengamat dan politisilah akan memberi apresiasi atau kiritik," ucap Sandiaga.

Pemerintahan Jokowi-JK genap berusia 4 tahun pada Sabtu, 20 Oktober 2018. Keduanya resmi memimpin memerintahan sejak 20 Oktober 2014.


 

Editor: Rico Mardianto

Terkini

Terpopuler