Besok, Plt Gubri Lantik 79 Kepala SMA/SMK Se-Riau

Ahad, 14 Oktober 2018 - 18:06 WIB
Plt Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim

RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Jika tidak ada aral melintang besok pagi, Senin (15/10/2018), Plt Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim akan melantik 79 kepala SMA/SMK se-kabupaten/kota, di Gedung Daerah, Gubernuran Riau.

Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Riau Ahyu Suhendra mengatakan, 79 kepala sekolah tersebut merupakan kepala sekolah yang menjabat sebagai Plt. Dan sesuai peraturan, seluruh kepala sekolah tersebut didefenitifkan atas persetujuan Menteri Dalam Negeri.

“Mendagri sudah menyetujui dan SK-nya sudah dikeluarkan. Harusnya minggu ini pelantikan, tapi ditunda. Insya Allah besok pelantikan. Kepala sekolah ini yang Plt di-defenitifkan,” kata Ahyu.

Dijelaskan Ahyu, seluruh kepala sekolah ini akan bertanggungjawab untuk semua program yang ada di sekolah masing-masing, baik SMA/SMK, sesuai dengan regulasi yang ada di Kementerian dan Dinas Pendidikan.

“Kita berharap para kepala sekolah ini bisa menjalani tugasnya, ini amanah yang harus dijalankan dengan baik. Untuk kemajuan pendidikan yang ada di daerah,” kata Ahyu.

Disinggung mengenai kepala sekolah yang protes lantaran dicopot atau digantikan oleh kepala sekolah yang baru beberapa bulan yang lalu, Ahyu menjelaskan itu bisa berlaku bagi semua kepala sekokah di semua daerah, karena jabatan tersebut bukanlah jabatan permanen. Untuk itu, ujar dia, setiap kepala sekolah harus menerima keputusan pemerintah.

“Jabatan itu amanah, dan jabatan itu tidak permanen. Bisa saja sewaktu-waktu diganti, mereka ada yang sudah 10 tahun menjabat tentu ada pergantian, atau ada evelauasi dan harus diganti. Semua harus menerima keputusan, dan itu tidak banyak hanya beberapa orang saja,” kata Ahyu.

Sementara itu, kepala BKD Riau Ikhwan Ridwan, menjelaskan bahwa 79 kepala sekolah tersebut SK-nya sudah diteken Mendagri. Pihaknya hanya menerima pengajuan dari Disdik Riau dan diteruskan ke Mendagri, setelah SK keluar baru dilakukan pelantikan.

“Ya besok kepala sekolah yang diajukan dilantik. Ini sesuai dengan pengajuan dari Disdik. Belum ada yang baru pengajuan untuk kepala sekokah lainnya. Pak Plt Gubri yang melantik,” kata Ikhwan. 


Reporter: Nurmadi

Editor: Rico Mardianto

Tags

Terkini

Terpopuler