Mandau Juara I Lomba Masak Menu Ikan, Ini Hadiah yang Diperoleh

Sabtu, 08 September 2018 - 18:20 WIB
Wakil Ketua IV TP PKK Bengkalis, Yuhelmi menyerahkan tropi kepada Kecamatan Mandau yang keluar sebagai juara I. (Foto: RMC/Usman)

RIAUMANDIRI.CO, BENGKALIS – Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Bengkalis menggelar lomba masak menu ikan tingkat Kabupaten Bengkalis di lapangan terbuka kompleks perkantoran jalan pertanian (DKP-BPKAD-Balitbangda), Jumat (7/9/2018).

Kegiatan yang ditaja dalam rangka gerakan masyarakat makan ikan (Gemarikan) “Ragam menu masakan ikan untuk kesehatan dan kesejahteraan Masyarakat” diikuti 11 kecamatan guna mencari wakil Kabupaten Bengkalis di tingkat Provinsi Riau.

Tim juri yang ikut dalam menilai lomba tersebut yakni Hj. Rahmi dari TP PKK Kabupaten Bengkalis, Yessica Vebrina dari ahli gizi, Rudi Saeni dari Chef Profesional, Maria Lavina dari ketua IKA Boga Bengkalis dan Erdiana dari ahli tata boga.

Adapun pemenang lomba masak menu ikan dari kategori menu kudapan  yakni, terbaik I dari Kecamatan Mandau, terbaik II Kecamatan Bantan, terbaik III  Kecamatan Rupat Utara.

Kemudian kategori menu balita, terbaik I Kecamatan Bengkalis, terbaik II Kecamatan Bantan, dan terbaik III Kecamatan Bandar Laksmana.

Selanjutnya kategori menu keluarga, terbaik I Kecamatan Mandau, terbaik II Kecamatan Bengkalis, dan terbaik III Kecamatan Bantan.

Sedangkan juara umum lomba menu masak ikan tingkat Kabupaten Bengkalis tahun 2018 dari Kecamatan Mandau dengan total nilai 381,53.

Selain mendapatkan sertifikat, masing-masing pemenang lomba berhak mendapatkan tropi dan uang pembinaan.

Turut hadir dalam acara Ketua PKK Kabupaten Bengkalis yang diwakili Wakil Ketua IV Yuhelmi, Camat Bengkalis Ade Suwirman, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Riau, Herman Mahmud, Forkopimda dilingkungan Pemerintah Bengkalis.


Reporter: Usman Malik

Editor: Mohd Moralis

Terkini

Terpopuler