RIAUMANDIRI.CO, TELUK KUANTAN – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kuansing melaksanakan pengamanan dan pengawalan pelepasan Jamaah Haji Calon (JCH) asal Kabupaten Kuansing di halaman Masjid Agung menuju Kota Pekanbaru, Kamis (26/7/2018).
Dikatakan Kapolres Kuansing, AKBP Fibri Karpiananto melalui Kasat Lantas, AKP Yohanes Basri, sebanyak 197 JCH asal Kuansing di antaranya 93 orang perempuan dan 104 laki-laki.
Pelepasan JCH ini dilakukan oleh Wakil Bupati, H. Halim yang dihadiri oleh para asisten, Kamenag Kuansing, Pabung, Danramil, Kapolsek Kuantan Tengah, Kejari, Forkompimda dan SKPD Pemda Kuansing.
Pada pengamanan kali ini Polres Kuansing menurunkan sebanyak 25 personel dari Satuan Satlantas dan Sabhara.
Keberangkatan 197 JCH ini menggunakan 6 unit bus yang nantinya akan dikawal oleh 3 personil Satlantas Polres Kuansing yang dipimpin Kanit Operasi Satlantas (Rajawali).
"Pengawalan ini kita mulai dari Mesjid Agung Kabupaten Kuansing sampai ke Kota Pekanbaru," ujar Kasat Lantas.
Reporter: Suandri