PEKANBARU(HR)-KPU Riau mengatakan, secara keseluruhan total anggran yang diajukan masing-masing daerah yang mengikuti pilkada serentak desember mendatang mencapai 190 M.
Kabupaten Bengkalis merupakan kabupaten tertinggi dalam mengajukan anggaran pilkada sebesar RP33 miliar, selanjutnya Dumai, Meranti, Rokan Hulu, Rokan Hilir, Pelalawan, Siak dan Kuansing yang menganggarkan dana berkisar Rp16 miliar. Dalam pengajuan anggaran, tiap daerah mempunyai anggaran tak sama dengan daerah lainnya.
Ketua KPU Provinsi Riau Nurhamin, Jumat(6/3) mengatakan, total anggaran Rp190 miliar tersebut masing masing daerah bervariasi anggaran yang digunakan.
Sedangkan menyangkut tahapan Pilkada Serentak itu sendiri, belum bisa ditentukan pelaksanannya. Ini dikarenakan kebijakan harus didasari PKPU, yakni tentang pencalonan, tahapan pencalonan dan daftar pemilih tetap. Karena Pilkada merupakan agenda negara pelaksanaanya harus tetap dilaksanakan.
"Hanya dua faktor yang bisa menghalangi penyelenggaraan Pilkada, yakni keadaan darurat atau bencana alam," tegas Nurhaimin.
Sehingga agenda ini harus bisa berjalan sebagaimana mestinya. (nal)