Hari Ini Presiden Jokowi Bertemu dengan 23 Bupati

Kamis, 05 Juli 2018 - 13:10 WIB
Presiden Jokowi

RIAUMANDIRI.CO,  BOGOR - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil 23 bupati dari berbagai daerah di Indonesia di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Kamis (5/7/2018). Presiden ingin, dalam forum ini para kepala daerah dapat menyampaikan berbagai masalah yang dihadapi. 

"Karena kita ingin agar pemerintah pusat, pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten ini betul-betul satu garis lurus, dan setiap kebijakan-kebijakan yang ada di pemerintahan pusat kita dikerjakan secara sinergi bersama-sama antara pemerintah pusat dan pemerintah kabupaten," jelas Jokowi dalam sambutannya.

Selain itu, Presiden juga menyinggung terkait pertumbuhan ekonomi di masing-masing daerah yang terpengaruh oleh situasi ekonomi dunia saat ini. Jokowi mengatakan, kondisi ekonomi dunia saat ini masih dalam posisi yang sangat sulit. 

"Bapak ibu semuanya, bupati juga merasakan betapa ketidakpastian ekonomi dunia itu betul-betul sulit dikalkulasi dan sulit dihitung," ujarnya.

Kendati demikian, menurut dia, kondisi perekonomian Indonesia masih lebih baik lantaran masih dapat tumbuh hingga lima persen. Ia pun kemudian membandingkan dengan perekonomian sejumlah negara lainnya seperti Cina yang justru anjlok.

"Tiongkok, itu turun dari 11, dari 10 langsung anjlok posisi 6,5. Ini betul-betul sebuah pukulan yang sangat berat bagi negara itu," kata Jokowi. 

Jokowi pun berharap agar pertumbuhan ekonomi di Indonesia semakin tumbuh berkualitas. Dalam pertemuan ini, Presiden Jokowi didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Sedangkan dari 23 bupati yang hadir di antaranya yakni Bupati Sleman Sri Purnomo, Bupati Bantul Suharsono, Bupati Tanah Bumbu Mardani Maming, Bupati Seram Bagian Barat Muhammad Yasin Payapo, Bupati Nias Sokhiatulo Laoli, Bupati Serdang Bedagai Sukirman, serta Bupati Kulon Progo Hasto Wardoyo. 

Pertemuan antara Presiden Jokowi dengan sejumlah bupati ini dibagi menjadi dua sesi. Yakni pertemuan pada pagi hari dan juga sore hari nanti di Istana Kepresidenan Bogor.

 

Sumber: republika

Editor:

Terkini

Terpopuler