Sekda Kampar Sidak RSUD Bangkinang

Senin, 25 Juni 2018 - 14:59 WIB
Sekda Kabupaten Kampar Drs. Yusri, MSi, melakukan Inspeksi Mendadak ke Rumah Sakit Umum Daerah Bangkinang, Senin (25/6/18). (Foto: RMC/Herman Jhoni)

RIAUMANDIRI.CO, BANGKINANG - Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Drs. Yusri, usai apel gabungan, Senin (25/6/18), melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bangkinang untuk memastikan pelayan kesehatan (pelayanan Publik) kepada masyarakat berjalan dengan baik. 

Pada kesempatan tersebut  Sekda Kampar didampingi oleh Direktur RSUD Bangkinang Andri Justin menyampaikan pelayanan rumah sakit agar terus ditingkatkan tanpa membeda-bedakan masyarakat. Kepada seluruh karyawan dan staf maupun dokter diminta untuk terus meningkatkan disiplin dan dapat masuk sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

Sekda menyampaikan, sesuai dengan pesan Bupati Kampar, bahwa RSUD terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat sehingga tidak ada laporan maupun pengaduan yang dialami oleh masyarakat. 

Kepada Direktur selaku pengelola RSUD agar berkomitmen dari hati yang paling dalam untuk dapat memberikan pelayan yang ikhlas dan tulus. 

"Rumah sakit ini menuju arah  sebagai rumah sakit rujukan regional, hal ini tentunya tak terlepas dari pelayanan yang kita lakukan, kita berupaya bagaimana masyarakat dapat sehat dengan tidak terlalu membebani masyarakat”, ujar Sekda. 

Selain itu Sekda berpesan agar tidak menjadikan ketergantungan masyarakat terhadap pelayanan kesehatan menjadikan pelayan yang asal-asalan, karena tuntutan dan minat masyarakat berobat sangat tinggi terhadap pelayanan masyarakat.

Sementara itu, Direktur Utama RSUD Bangkinang Dr. Andri Yustin mengatakan bahwa pelayanan kesehatan di RSUD Bangkinang terus ditingkatkan. 

"Alhamdulillah, pelayanan telah berjalan dengan baik, sehingga kedepan dengan dinilainya terhadap akreditasi sebagai Rumah Sakit Rujukan regional dapat kita raih dengan sempurna”,  kata Andri Justin. 

 

Reporter: Herman Jhoni
Editor: Nandra F Piliang

Editor:

Terkini

Terpopuler