RIAUMANDIRI.CO, JAKARTA - Mohamed Salah absen saat Mesir bertemu Uruguay di Piala Dunia 2018. Tengah berulang tahun, Salah dapat kado pahit karena Mesir malah kalah dramatis.
Sehari sebelum kickoff Mesir vs Uruguay, Asosiasi Sepakbola Mesir menyatakan Salah sudah pulih. Itu jadi kabar baik buat pendukung Mesir sejak dapat kekecewaan besar lantaran dia cedera di laga final Liga Champions.
Meski sudah dinyatakan pulih, Salah ternyata tak masuk starting line up Mesir. Dia cuma jadi pemain cadangan, dan bertahan di sana sampai pertandingan tuntas 90 menit.
Jumat (15/6/2018) ini harusnya jadi hari istimewa untuk Salah karena dia tengah merayakan ulang tahun yang ke-26. Tapi Salah hanya bisa pasrah pada takdir cederanya.
Salah sempat disorot kamera televisi dan wajahnya muncul di layar besar stadion. Sorakan dukungan dan tepuk tangan meriah langsung menggema.
Tidak bisa bermain di laga pertama Piala Dunia 2018 jadi mimpi buruk Salah. Dan dia kemudian dapat kenyataan pahit lain. Mesir kalah tipis 0-1 atas Uruguay.
Negara runner up Piala Afrika 2017 itu sebenarnya tak tampil buruk. Sepanjang 88 menit mereka berhasil meredam gempuran Uruguay yang bertumpu pada Luis Suarez dan Edinson Cavani. Mesir malah berhasil merepotkan Uruguay dengan permainan kolektifnya.
Tapi semua tuntas di menit 89. Tandukan Jose Gimenez meneruskan umpan tendangan bebas merobek gawang Mesir dan gagal di balas di sisa waktu yang sangat sedikit.
Mesir kalah. Dan Mohamed Salah tak bisa menutupi kekecewaan besar atas hari ulang tahun yang begitu suram.
Sumber : Detikcom