RIAUMANDIRI.CO TELUK KUANTAN - Memperingati hai ulang tahun Bhayangkara ke 72, Polres Kuansing memberikan santunan kepada anak yatim sebanyak 25 orang sekaligus buka bersama antara Kapolres Kuansing beserta dengan Forkopinda, TNI-Polri tokoh masyarakat, wartawan, warakawuri, dan anak yatim di Mapolres Kuansing, Kamis (7/6/2018).
Kapolres Kuansing AKBP Fibri Karpiananto dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini merupakan kagiatan silahturahmi antara pihak kepolisian dengan seluruh lapisan masyarakat. Dengan terbinanya hubungan yang baik ini, dia berharap bisa membangun Kabupaten Kuantan Singingi ini menjadi lebih maju aman, tenteram, dan damai.
Kapolres juga menyampaikan, dalam waktu dekat masyarakat akan mengadakan perhelatan besar yakni Pilgubri pada 27 Juni 2018. Dia mengimbau masyarakat agar menggunakan hak pilih sesuai hati nurani, dan sama-sama menjaga keamanan.
Sementara itu, Bupati Kuansing Mursini mengajak masyarakat Kabupaten Kuansing membantu TNI dan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban.
Reporter: Suandri
Editor: Rico Mardianto