RENGAT, RIAUMANDIRI.co - Mobil Toyota Avanza Silver dengan nopol BA 1274 VN, sebelumnya dicuri dari teras rumah pemiliknya, Poniman di jalan Jendral Sudirman desa Perkebunan Sungai Lala. Kejadian tersebut telah dilaporkan pemilik bersama istrinya, Melani ke Mapolsek Pasir Penyu pada Selasa (5/9), dimana kejadian berlangsung sekira pukul 03.10 WIB dini hari.
Sebelumnya, korban sempat melakukan pengejaran terhadap mobil tersebut ke arah Air Molek, namun akhirnya kehilangan jejak. Setelah mendapatkan laporan dari korban, anggota Polsek Pasir Penyu dibawah pimpinan Panit Reskrim Iptu Joserizal, langsung melakukan penyelidikan dan pada akhirnya pada Rabu (6/9) sekira pukul 13.00 wib didapatkan informasi keberadaan mobil tersebut.
"Informasi kami dapatkan bahwa mobil tersebut berada di jalan Lintas Timur kecamatan Batang Gansal. Langsung dilakukan koordinasi dengan pihak Polsek Batang Gansal untuk melakukan pengejaran," tegas Kapolres Inhu AKBP Arif Bastari melalui Kapolsek Batang Gansal Kompol Dwi Kormal didampingi Panit reskrim.
Sekira pukul 15.00 WIB, tim dipimpin langsung Kapolsek Batang Gansal, Iptu Sutarjak mendapatkan mobil tersebut melintas dan kemudian dilakukan pengejaran, namun pelaku tetap melarikan diri, sampai akhirnya dilepaskan tembakan ke dinding pintu sebelah kanan. Karena pelaku terus memacu kendaraannya dan masuk ke araeal perkebunan, sehingga polisi kehilangan jejak.
Akhirnya sekira pukul 18.00 WIB, didapatkan informasi dari masyarakat bernama R Pardede (50) bahwa dirinya melihat ada mobil di parkir di dalam areal perkebunan milik masyarakat di Desa Talang Lakat kecamatan Batang Gansal.
Dijelaskan saksi, saat dirinya mendekati mobil tersebut seorang lelaki tidak dikenal keluar dari mobil dan melarikan diri dengan ciri-ciri berbadan tinggi lebih kurang 165 cm, dengan umur 35 tahun menggunakan rambut palsu, tidak berkumis dan tidak berjenggot, menggunakan celana panjang levis, baju kaos lengan pendek bergaris.
"Kemudian tim Polsek Pasir Penyu beserta Kapolsek Batang Gansal Iptu Sutarja langsung menuju lokasi ditemukannya mobil hasil pencurian dan mengamankan barang bukti (BB) untuk meudian diamankan ke Mapolsek Pasir Penyu, tambah mantan Kapolsek Lubuk Batu Jaya tersebut.
Baca juga di Koran Haluan Riau edisi 08 September 2017
Reporter: Eka BP
Editor: Nandra F Piliang