RENGAT (RIAUMANDIRI.co) - Sebagai wujud rasa syukur dan ingin berbagi, Kejaksaan Negeri (Kejari) Indragiri Hulu dipimpin Kajari Inhu Supardi melakukan kegiatan sosial dengan berbagi dengan anak-anak pada panti asuhan Nur Ananda Putri, Desa Pasir Kemilu, Rengat, Senin (17/7).
Rasa syukur ini dan Jaksa berbagi ini dilaksanakan untuk memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke 57 dan HUT ke 17 Ikatan Adhyaksa Dharma Karini (IAD). Ikut juga dalam kegiatan tersebut para Kasi di Lingkungan Kejari Inhu beserta staf kejaksaan lainnya.
Sebagai bentuk kepedulian terhadap anak asuh panti tersebut, Kajari dan rombongan memberikan bingkisan dan santunan serta sembako untuk keperluan anak-anak panti.Anjang sana panti asuhan merupakan suatu bentuk kepedulian Kejari Inhu terhadap sasama, khususnya terhadap anak yatim piatu dan anak-anak fakir miskin diwilayah kerja Kejari Inhu," kata Kajari Inhu, Supardi SH.
Kajari berharap bantuan diberikan, dapat hendaknya bermanfaat bagi anak-anak dan pengurus pada panti asuhan tersebut. "Jangan dilihat dari jumlah atau bentuknya, namun lihatlah niat dan keikhlasan kami untuk membantu", tutur Supardi.
Tidak hanya ke panti asuhan, seperti biasa setiap peringatan HBA dan HUT IAD, Kejari Inhu juga mengunjungi rumah pensiunan kejaksaan dan memberikan santunan serta sembako.
Sementara itu, pengasuh panti asuhan Nur Ananda Putri, Syafril, mengucapkan terimakasih kepada keluarga besar Kejari Inhu atas kedatangan dan bantuandi berikan. "Kami merasa sangat tersanjung dan senang sekali dengan kedatangan keluarga besar Kejari Inhu yang sudah dua tahun berturut-turut dengan ikhlas membantu kami. Hal ini tentunya sangan membantu dan meringankan beban kami," singkatnya.
Baca juga di Koran Haluan Riau edisi 19 Juli 2017
Reporter: Eka BP
Editor: Nandra F Piliang