Buah Ceri Dapat Obati Diabetes, Mitos atau Fakta ?

Senin, 12 Juni 2017 - 17:23 WIB
Buah Cherry

RIAUMANDIRI.co - Diabetes merupakan penyakit kronis yang menjadi momok bagi banyak orang. Agar tidak semakin parah, ada anjuran agar penderita diabetes mengonsumsi buah ceri. Tapi sebenarnya, seberapa efektif buah ini dalam mengendalikan penyakit diabetes ?

Mungkin selama ini Anda melihat si manis berwarna merah cerah ini digunakan sebagai penghias kue. Rasa manis ini berasal dari gula alami, yang baik bagi kesehatan. Kadar kandungan gula alami ini berkisar antara 8–20%, tergantung dari tingkat kematangan buah.

Selain mengandung gula alami, buah ceri juga kaya akan vitamin dan mineral seperti vitamin C, A, potasium, fosfor, kalsium, magnesium, besi dan antioksidan. Karena itulah buah ini baik untuk menangkal peradangan dan berbagai penyakit berbahaya, salah satunya diabetes.

Hal ini diduga karena ceri tergolong makanan buah dengan indeks glikemik rendah, yang tidak membuat kadar gula darah meningkat atau menurun secara cepat. Sedangkan antosianin pada buah ceri juga dapat meningkatkan hormon insulin, sehingga kadar gula darah di dalam tubuh menjadi lebih terkontrol.

Sebuah studi dilakukan untuk menguji khasiat buah ceri pada penyakit diabetes. Di studi ini, tikus yang terkena diabetes diberi ekstrak buah ceri selama 30 hari. Hasilnya, tikus-tikus tersebut mengalami penurunan kadar gula darah yang signifikan.

Namun, meski buah ceri dapat membantu mengendalikan penyakit diabetes, bukan berarti Anda boleh bergantung hanya pada buah ini saja. Karena pada dasarnya, cara terbaik untuk mengontrol diabetes adalah pola makan sehat, olahraga teratur dan minum obat diabetes yang diberikan oleh dokter.(kdc/van)

Editor:

Terkini

Terpopuler