PASIR PENGARAIAN (RIAUMANDIRI.co) - Pencanangan TNI Keluarga Berencana Kesehatan (TNI KB-Kes) Tinggkat Nasional yang rencananya akan digelar pada 4 April mendatang di Pasirpengaraian, Kabupaten Rokan Hulu, dinyatakan sudah rampung. Kegiatan gladi bersih acara tersebut akan dilaksanakan besok, Senin (3/4).
Hal ini terungkap dalam rapat finalisasi pencanangan TNI KB-Kes yang digelar di lantai tiga Kantor Bupati Rohul, Jumat (31/3) lalu. Rapat yang dipimpin langsung oleh Plt Bupati Rohul H. Sukiman ini, dihadiri Kasdim 0313 KPR Arman Koto, jajaran Danramil wilayah Rohul, serta satuan kerja yang ada di lingkungan Pemprov Riau dan Pemkab Rohul.
Dalam rapat tersebut, Plt bupati Rohul H. Sukiman memastikan seluruh persiapan kegiatan TNI KB-Kes Nasional, khususnya penyambutan panglima TNI Jendral TNI Gatot Nurmantyo, Menteri Pertanian, Kepala BKKBN pusat serta para tamu VIP lainnya, telah siap dilakukan.
"Seluruh persiapan sudah siap, tinggal finising dan pelaksanaan gladi bersih yang direncanakan dilaksanakan hari Senin. Mudah-mudahan dengan persiapan yang matang ini pelaksanaan kegaiatan berjalan lancar" harap Sukiman usai memimpin rapat finalisasi Pencanangan TNI KB-KES.
Disinggung kepastian kedatangan Jendral TNI Gatot Nurmantyo untuk mencanangkan TNI KB-KES Nasional, Sukiman menjelaskan, sampai saat ini belum ada perubahan jadwal tentang kedatangan orang nomor satu di TNI tersebut.
Panglima TNI berserta tamu VIP lainnya yang berjumlah 24 orang, akan berangkat dari Siak menuju Rokan Hulu pada Pukul 09.45. Diperkirakan rombongan mendarat di helipet lapangan sepak bola Babusalam sekitar pukul 10.45 wib dengan menggunakan 2 helikopter.
"Semula direncanakan mendarat di Purna MTQ, tetapi karena kondisinya kurang memungkinkan maka pendaratan panglima dan tamu VIP dialihkan ke lapangan Babusalam. Nanti setelah mendarat, kita akan jemput menggunakan mobil menuju ke Kantor Bupati Rohul," jelasnya.
Baca juga di Koran Haluan Riau edisi 03 April 2017
Reporter: Agustian
Editor: Nandra F Piliang