Konvoi Saat Touring, Ini yang Harus Diperhatikan

Jumat, 31 Maret 2017 - 20:16 WIB
Komunitas Honda Civic Squad Pekanbaru saat melakukan Turing ke Sumatera Barat beberapa waktu lalu.

RIAUMANDIRI.co - Perjalanan rombongan mobil yang dilakukan oleh beberapa komunitas mobil ternyata banyak yang belum mengetahui cara yang benar saat touring bersama-sama.

Menurut Iqbal Gerot dari Komunitas Honda Civic Squad Pekanbaru ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

“Seperti harus memahami kemampuan dari masing-masing pengemudi. Maka dari itu, harus diberikan coaching clinic terlebih dahulu sebelum melakukan touring konvoi,” tegasnya disela-sela kesibukannya sebagai Fotografer, Jumat (31/03).

Lanjutnya, perjalanan konvoi hal yang harus diperhatikan adalah menjaga jarak antara mobil satu dengan lainnya.

“Jarak ideal konvoi hitungan berhenti dari mobil di depan tiga detik untuk dalam kota. Kalau di lura kota, jaraknya lima detik, karena jarak pengereman lebih panjang,” papar Iqbal, pria yang murah senyum ini.

Perlunya menghitung jarak dengan kendaraan di depan, hal ini guna merespon dengan baik bila terjadi sesuatu hal dengan kendaraan di depan. Sebab meski kecepatan mobil hanya naik 10-20 km/jam dari 60 km/jam ke 80 km/jam, semakin diperlukan dua kali lipat jarak pengereman kendaraan.

Iqbal menambahkan saat konvoi harus lebih banyak berhenti. “Paling tidak harus memperhitungkan waktu kapan berhenti agar badan bisa sedikit relaksasi dan menghindari kelelahan saat mengemudi karena bila diabaikan bisa menyebabkan kecelakaan.” (van)

Editor:

Terkini

Terpopuler