Modal Berharga The Citizens

Kamis, 23 Februari 2017 - 07:39 WIB
MANCHESTER (RIAUMANDIRI.co) - Manchester City memiliki modal berharga untuk berlaga di kandang AS Monaco, di Stade Louis II pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions pada 15 Maret mendatang. 
 
Menjamu Monaco di Etihad Stadium, Rabu (22/2) dinihari WIB, City harus menghadapi duel yang amat sengit. Delapan gol tercipta saat Manchester City menghadapi Monaco di leg pertama babak 16 besar Liga Champions. City yang dua kali tertinggal akhirnya keluar sebagai pemenang dengan skor 5-3. Bahkan, The Citizens tertinggal 1-2 saat turun minum.
 
Dilansir dari detiksport, City membuka skor melalui gol Raheem Sterling pada menit ke-26. Tapi, Monaco berbalik memimpin berkat gol Radamel Falcao pada menit ke-32 dan Kylian Mbappe pada menit ke-40.
 
Pada awal babak kedua, City terancam tertinggal lebih jauh setelah Monaco mendapatkan penalti. Beruntung bagi mereka, Willy Caballero sukses menangkap tendangan 12 pas Falcao.
 
City kemudian menyamakan kedudukan 2-2 lewat sepakan Sergio Aguero pada menit ke-58. Namun, Monaco unggul lagi berkat gol kedua Falcao di menit ke-61. Gol kedua Aguero yang tercipta pada menit ke-71 menyamakan skor menjadi 3-3. Setelahnya, City berbalik memimpin 4-3 berkat gol John Stones pada menit ke-77. Gol Leroy Sane pada menit ke-82 akhirnya memantapkan kemenangan City. (dtc/ril)

Editor:

Terkini

Terpopuler