Masya Allah... Sujud Syukur Kapolres Kampar Diikuti Ratusan Personil

Jumat, 17 Februari 2017 - 23:16 WIB
Kapolres Kampar AKBP Edy Sumardi Priadianata SiK Sujud Syukur, Spontan Diikuti Personil Lainnya yang Mengikuti Apel Pemulangan (Foto: RMC/Ari)
BANGKINANG (RIAUMANDIRI.co) - Kapolres Kampar AKBP Edy Sumardi Priadianata SiK melakukan sujud syukur dan diikuti personil yang terlibat dalam pengamanan Pilkada Kampar 2017. Peristiwa ini terjadi dalam Apel Pemulangan Personil BKO Polda Riau dan Polres Rohul yang diperbantukan untuk perkuatan pengamanan pemungutan suara, Jumat (17/2/17).
 
"Sujud syukur tersebut dilakukan sebagai tanda syukur atas kesuksesan tugas pengamanan Pilkada Kampar, semoga Allah SWT meridhoi semua pengabdian yang telah kita lakukan terhadap masyarakat, bangsa dan negara," ujar Kapolres di depan 230 Personil BKO Polda Riau serta 30 Personil Polres Rohul yang mengikuti apel tersebut.
 
Pada kesempatan Apel ini, Kapolres Kampar menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh personil yang telah melaksanakan pengamanan pemungutan suara di TPS dan pengamanan Rapat Pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara di tingkat PPK yang telah berjalan dengan aman, lancar dan kondusif.
 
"Kesuksesan ini tidak terlepas oleh peran semua pihak, baik penyelenggara, pihak keamanan dari jajaran Kepolisian, TNI, maupun Pemda Kampar serta seluruh elemen masyarakat termasuk media yang telah mendukung terwujudnya Pilkada Kampar yang aman dan damai," ungkap AKBP Edy Sumardi.
 
Kapolres juga berpesan kepada personil yang kembali ke kesatuan masing-masing untuk berhati-hati dalam perjalanan dan utamakan keselamatan, disamping itu Kapolres Kampar juga titip pesan dan ucapan terimakasih kepada Pimpinan Kesatuannya serta keluarga yang ditinggal dirumah. "Semoga tugas yang telah dilakukan ini juga bernilai ibadah bagi kita semua," harapnya.
 
Usai pelaksanaan apel, semua personil yang akan kembali ke kesatuan asalnya ini bersalaman dengan Kapolres Kampar serta beberapa Pejabat Utama Polres lainnya, sembari memberikan oleh-oleh atau cendera mata dari Kapolres untuk dibawa pulang oleh mereka ke rumah masing-masing.
 
Baca juga di Koran Haluan Riau edisi 18 Februari 2017
 
Reporter: Ari Amrizal
Editor: Nandra F Piliang

Editor:

Terkini

Terpopuler