RIAUMANDIRI.co - pemegang merek resmi Nokia tampaknya ingin memberikan kejutan lain di Mobile World Congress (MWC) 2017.Mereka memberi informasi tentang tiga ponsel yang akan dipamerkan, yaitu bernama Nokia 3, Nokia 5 dan versi “modern” dari Nokia 3310.
Menurut rumor yang beredar, Nokia 5 akan dilengkapi dengan layar 5.2-inch 720p, 2 GB RAM, dan kamera 12 MP dengan harga yang akan berkisar $220 atau 2,9 juta rupiah.Sedangkan Nokia 3 belum banyak diketahui spesifikasinya, tetapi akan berada di segmen entry-level dan dibanderol sekitar $150 atau Rp. 2 jutaan.
Menariknya, ada kejutan lain dari Nokia yang ingin menunjukkan versi “modern” dari Nokia 3310 yang hanya akan dibanderol dengan harga $60 atau sekitar 800.000 rupiah! Semua ponsel tersebut akan dikeluarkan mendadak di tanggal 26 Februari 2017 mendatang.
Nokia 6 juga akan ditampilkan selama acara berlangsung sebab selama ini hanya tersedia eksklusif di Cina.Setelah acara selesai, semua ponsel Nokia yang dipamerkan akan tersedia di pasar Eropa.(bt/lan)