Bahas Pelayanan Satu Pintu, Pansus DPRD Pekanbaru Sambangi BPTPM Surabaya

Jumat, 27 Januari 2017 - 09:07 WIB
Pansus DPRD Pekanbaru Sambangi BPTPM Surabaya

PEKANBARU (RIAUMANDIRI.co) - Satu rombongan Panitia Khusus (Pansus) DPRD Kota Pekanbaru melaksanakan kunjungan kerja ke BPTPM Kota Surabaya dalam rangka membahas Ranperda Penyelengaraan Pelayanan Terpadu Satu Pintu,"Sistem dalam jaringan terpadu satu pintu di Kota Surabaya namanya SSW yang artinya Surabaya Single Windows, sudah berjalan sejak tiga tahun lalu dan eksis," kata Ketua Pansus Roem Diani Dewi, kepada wartawan usai pertemuan di BPT Kota Surabaya, kemarin.

 


Karena itu sebut Roem Pansus DPRD Pekanbaru akan belajar dan melihat cara kerjanya.  "Kita melihat pemaparan tadi, masyarakat Kota Surabaya sudah terlayani dengan baik atas kebijakan ini," jelaskan Roem lagi.Menurut Roem Kota Surabaya dalam melayani perizinan tampak sangat profesional dan tidak memberatkan investor maupun masyarakat yang memiliki jenis usaha.Dengan sistem dalam jaringan ini, tidak saja mempermudah bahkan beberapa perizinan di Surabaya pengurusannya gratis.

 


"Kalaupun ada yang berbayar beberapa tadi kita lihat, namun biayanya sangat terjangkau. Ini sangat bagus, memudahkan dan menguntungkan bagi masyarakat. Mudah namun tetap ketat," ucapnya pula.Selanjutnya sebut dia, hasil kunjungan ke Surabaya ini bersamaan dengan adanya pembentukan Perda baru di Kota Pekanbaru, maka  pihaknya melihat potensi besar ada di Kota Pekanbaru.Apalagi  jika  pelayanan terpadu satu pintu di Pekanbaru bisa menggunakan cara Surabaya dalam jaringan, akan eksis dan menguntungkan juga seperti yang telah dilakukan mereka.

 


"Pekanbaru sebagai kota investasi terbaik versi Sindo, tentunya itu salah satu kekuatan kita, dengan sistem ini nantinya kita bisa mengelola PAD dengan lebih baik lagi. Tinggal infrastruktur, SDM dibenahi serta sistem yang handal, legalitas, dan dengan itu kita nantinya dapat meningkatkan ekonomi masyarakat," tegas Roem yakin.

 

 


Rombongan Pansus disambut oleh Kepala Badan Koordinasi Pelayanan dan Penanaman Modal Kota Surabaya - Eko Agus Supriadi Sapoetra. Rombongan Pansus terdiri dari Roem Diani Dewi selaku Ketua Pansus, Sondia Warman dan Jhon Romi Sinaga sebagai Pimpinan Pendamping Pansus.Kemudian Anggota Pansus terdiri dari Fikri Wahyudi Hamdani, Puji Daryanto, Yusrizal, Zaidir Albaiza SH MH, Yurni, Roni Amriel, Desi Susanti, Masni Ernawati, Tengku Azwendi, Heri Pribasuki, Dapot Sinaga, Fathullah, Yose Saputra dan Mulyadi. Hadir pula pihak BPTPM Kota Pekanbaru dalam kunjungan itu.

 

 

 

Editor:

Terkini

Terpopuler