Ketua MUI Rohul Wafat, Ribuan Pelayat Antarkan Jenazah Hasbi Abduh

Senin, 23 Januari 2017 - 08:52 WIB
pemakaman almarhum Hasbi Abduh

Rambah (riaumandiri.co) - Ribuan pelayat ikut mengantarkan jenazah almarhum ketua MUI Rohul, H. Hasbi Abduh ke tempat peristirahat terakhirnya di TPU Desa Tanjung Belit kecamatan Rambah kabupaten Rokan Hulu, Minggu (22/1).Meninggalnya almarhum H. Hasbi Abduh di usia 64 tahun, menimbulkan duka yang sangat mendalam bagi Plt Bupati Rohul, H Sukiman beserta pegawai di lingkungan Pemkab Rohul dan para tokoh Agama, Tokoh Adat dan masyarakat Rohul. Almarhum sendiri meninggalkan seorang istri, 10 anak dan 17 cucu serta keluarganya.

 

Terpantau ribuan pelayat dari tokoh ulama, tokoh agama, tokoh adat, Plt Kakan Kemenag Rohul H Zulkifli Syarif melepas keberangkatan almarhum dari rumah duka untuk dishalatkan di Masjid Desa Tanjung Belit.Terlihat isak tangis dari istri, anak dan cucu serta keluarga bahkan kerabat mewarnai pemakaman almarhum, H. Hasbi Abduh. Selanjutnya ribuan pelayat, keluarga dan kerabat dekat mengantarkan jenazah almarhum ketempat istirahat terakhir di TPU Desa Tanjung Belit Kecamatan Rambah, pukul 11.30 WIB.

 

Plt Bupati Rohul H Sukiman beserta keluarga dan Pemkab Rohul merasa kehilangan salah seorang Putra Terbaik Rokan Hulu Drs H Hasbi Abduh MA yang dikenal sebagai tokoh agama. Beliau selain dikenal sebagai tokoh adat, ulama dan bidang pendidikan.“Mari kita mendoakan, semoga Allah SWT mengampuni dosa dan kesalahannya almarhum serta menempatkan almarhum ditempat yang mulia disisiNya. Berharap amal dan pahala yang dilakukan semasa hidup almarhum diterima Allah SWT dan keluarga yang ditinggal tabah, sabar dan tawakkal,” ujar Plt Bupati Sukiman.


Sementara itu, Mantan Wakil Ketua I STAI Tuanku Tambusai Yurnalis MA mengaku keluarga besar STAI Tuanku Tambusai merasa kehilangan atas kepergian Almarhum H. Hasbi Abduh  selaku Ketua STAI Tuanku Tambusai.“Bagi kami beliau sebagai guru dan motivator di STAI Tuanku Tambusai, sehari-haru dekat dengan mahasiswa dan dunia akademisi. Pak Hasbi, kemampuannya tidak saja dibidang pendidikan, tetapi ilmu agama dan rasa sosial serta solidaritasnya sangat tinggi,” papar Yurnalis.

 

Yurnalis mengatakan, almarhum H Hasbi Abduh yang kini sedang menjalakan program Doktor Pendidikan Islam Semester 6 di UIN Suska Riau itu, sebelum meninggal du nia, Almarhum dirawat di RSUD Rokan Hulu, karena penyakit Jantung. Namun Jumat (20/1), Tim Dokter RSUD Rohul merujuk ke RSUD Arifin Achmad Pekanbaru, Sabtu (21/1) pukul 16.30 Wib, Almarhum menghembuskan nafas terakhir di RSUD Arifin Achmad Pekanbaru.

Editor:

Terkini

Terpopuler