Pembangunan Masjid Nurul Fajar di Desa Tarai Bangun Dimulai

Senin, 16 Januari 2017 - 09:12 WIB
H Zulher didampingi H Rifa Yendi dan pemuka masyarakat Desa Tarai Bangun saat acara peletakan batu pertama pembangunan Masjid Nurul Fajar, Minggu (15/01/2017).

TARAI BANGUN (riaumandiri.co) - Ratusan warga Desa Tarai Bangun, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, Riau, menghadiri peletakan batu pertama pembangunan Masjid Nurul Fajar, Minggu (15/01/2017). Lokasi pembangunan masjid ini berada di dekat kawasan Perumahan Fajar Kualu Damai I, Perumahan Permata Kualu, Mandala, Tarai Mas, Mitra Garden dan Perumahan Taruko.

Tampak hadir dalam acara ini, tokoh masyarakat Riau asal Kampar yang juga calon Bupati Kampar periode 2017-2022, Drs H Zulher, Ketua DPD REI Riau, Tambi, Ketua Umum Pembangunan Masjid Nurul Fajar, H Rifa Yendi, sejumlah pengusaha pengembang anggota REI, tokoh-tokoh masyarakat Kampar, di antaranya H Zaidun, H Aprizal Ds, Ketua RW 01 Amir Husin, Ketua RT 02 Elviriadi, Ketua RT Permata, Joko, Korcam Tim Zulher-Dasril Tambang 2, Arkam, Kordes Tarai Bangun Suroso dan Ramna, para pemuka masyarakat, ninik mamak, alim ulama serta tokoh-tokoh pemuda Desa Tarai Bangun.

Peletakan batu pertama pembangunan masjid yang berada di tanah seluas lebih kurang 1.300 meter persegi ini, dilakukan oleh H Zulher, H Rifa Yendi, Tambi, Amir Husin, Aprizal Ds, Elviriadi, Abuzar (pemuka masyarakat Tarai Bangun) dan Yulius (Ketua Harian Pembangunan Masjid).Zulher dalam sambutannya mengatakan, pembangunan masjid ini merupakan salah satu upaya untuk membentuk generasi yang beriman dan bertakwa. "Masjid merupakan sarana untuk menempa umat Islam menjadi berilmu, beriman dan bertakwa.

Apalagi Kampar merupakan negeri yang berjuluk Serambi Mekkah. Tentu dengan berdirinya masjid ini akan makin menambah kuat jati diri kita sebagai warga Negeri Serambi Mekkahnya Riau," kata Zulher yang juga pernah menjabat Sekda Kampar selama lebih kurang 10 tahun.Ia juga mengimbau masyarakat dan para dermawan untuk bersama-sama membangun Masjid Nurul Fajar tersebut. "Ini merupakan tanggung jawab seluruh umat Muslim di mana saja berada," ujar mantan Kepala Dinas Perkebunan Riau ini.

Pemuka masyarakat dan warga Desa Tarai Bangun, foto bersama dengan H Zulher dan H Rifa Yendi usai peletakan batu pertama pembangunan Masjid Nurul Fajar, Minggu (15/01/2017).

 

Sementara, Ketua Umum Pembangunan Masjid Nurul Fajar H Rifa Yendi, mengatakan, dengan kebersamaan dan kerja keras seluruh warga, termasuk dukungan dari para donatur atau dermawan, insya Allah masjid akan segera berdiri.Sebelumnya di tempat yang sama, Ketua RW 01, Amir Husin, menjelaskan, sebelum masjid akan dibangun di lokasi tersebut,  tanahnya merupakan milik H Rifa Yendi. "Kemudian, Pak Haji Rifa Yendi mewakafkannya kepada warga perumahan Fajar Kualu Damai I, dan perumahan di sekitarnya untuk dibangun masjid," kata Amir Husin.

Di sela-sela acara peletakan batu pertama, tanpa diduga oleh panitia pembangunan masjid, secara spontan, sejumlah dermawan langsung menyalurkan bantuannya, baik berupa uang tunai maupun berbentuk material bangunan, seperti semen, batu bata, kerikil, kaca dan aluminium. Diperkirakan pada saat itu terkumpul infak dan derma dari para donatur, senilai sekitar Rp200 juta. (ral)

 

Editor:

Terkini

Terpopuler