Pemkab Segera Lengkapi Fasilitas

Kamis, 12 Januari 2017 - 10:25 WIB

Bagansiapiapi (RIAUMANDIRI.CO) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) akan segera melengkapi berbagai fasilitas di Kepenghuluan Pulau Jemur Kecamatan Pasir Limau Kapas (Palika) secara bertahap.

Pasalnya, pulau yang memiliki keindahan yang mengalahkan Pulau Dewata Bali itu akan dijadikan sebagai objek wisata andalan Negeri Seribu Kubah.
 
Wakil Bupati Rohil Drs Jamiludin menegaskan bahwa sarana dan prasarana Pulau Jemur tahun 2017 ini akan segera dilengkapi. Hal tersebut dinilai sangat penting dalam mengembangkan objek wisata di pulau terluar itu.

"Wisata itu yang dijual, selain keindahannya, tentu sarana yang ada juga perlu diperhatikan. Pulau jemur itu bisa dikatakan belum ada apa-apanya, jadi tahun ini akan kita lengkapi," ungkap Jamiluddin, Rabu (11/1).

Adapun sarana yang akan dilengkapi diantaranya, fasilitas penginapan. Memang, Pemkab sudag mendirikan mess dengan jumlah 12 kamar. Hanya saja perlu perebahan karena sudah lama tidak ditempati.

Selain itu juga perlu adanya fasilitas bermain, seperti banana boat, alat telekomunikasi, tolilet umum dan tempat berjualan. "Kalau transportasi saat ini kita masih menggandeng pihak ketiga. Tahun ini kapal yang dianggarkan Provinsi Riau sudah bisa digunakan, sebutnya.

Wabup meyakini, jika ini digarap dengan serius maka sektor pariwisata di Rohil akan meningkat, mengingat lokasinya yang strategis berada di Selat Malaka dengan pantai yang sangat bagus.

"Untuk di Riau, pantai yang paling bagus hanya di Pulau Jemur. Makanya perlu kerjasama semua pihak baik Pemda Rohil, Pemprov Riau dan pusat," kata Wabup.
 
Orang nomor dua di Rohil itu menggambarkan, dengan sudah berangkatnya sebanyak dua kali saja, antusias wisatawan sangat ramai yang berminat pergi. Wisatawan itu, terdiri dari wisatawan lokal maupun luar kota.

"Saya juga punya agenda keberangkatan berikutnya bisa ikut. Jadi kita mau kembangkan salah satu sarana untuk meraup pendapatan daerah," tandasnya.
 
Bukan hanya itu, saat ini Pemkab Rohil juga membuka keran investasi bagi para investor luar yang ingin bekerjasama dengan Pemkab Rohil dalam mengembangkan Pulau Jemur. Diharapkannya, pulau ini nantinya akan dapat terus berkembang. (ad/humas)

Editor:

Terkini

Terpopuler