Wako Dumai Hadiri Pisah Sambut Kalapas

Kamis, 12 Januari 2017 - 10:06 WIB

DUMAI (RIAUMANDIRI.CO)-Kakanwil Kemenkum Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Riau,  Ferdinand Siagian, Rabu (10/1) pagi, memimpin serah terima jabatan  Kepala Lembaga Pemasyarakatan  Klas II B Kota Dumai, dari Muhammad Lukman, kepada Edi Mulyo  di Rutan Dumai.

Pejabat lama yang sudah bertugas selama 2 tahun 6 bulan sebagai Kalapas di Kota Dumai, kini bertugas menjadi Kalapas di Pasir Pangaraian  Rokan Hulu (Rohul). Sedangkan pejabat baru sebelumnya sebagai Kepala Rutan (rumah tahanan) di Bagan Siapi-api  Rokan Hilir, Provinsi Riau.

Kakanwil dalam sambutannya menyebutkan, ada mutasi dan promosi ada reward serta punishmen. Ada waktunya seseorang mendapatkan kedua hal tersebut. Pada intinya indikator keberhasilanlah yang menjadi terlaksananya mutasi, bukan berarti kinerja yang tidak baik sehingga seluruh Rumah Tahanan yang ada di Propinsi Riau nantinya menjadi lebih baik.

Kepada Kalapas yang baru Kakanwil juga minta, agar melakukan yang terbaik setidak-tidaknya di atas yang telah dibuat oleh Kalapas yang lama. "Sehingga nantinya dapat menyusul ke tempat yang lebih strategis lagi," terang Siagian.

Pada kesempatan itu, Walikota Dumai H Zulkifli AS, mengatakan, apresiasi yang tinggi kepada Kalapas Muhammad Lukman yang telah memberikan kontribusinya yang sangat baik selama bertugas di Kota Dumai dalam kurun waktu 2 tahun 6 bulan, selama menjabat selalu melakukan komunikasi yang baik dengan Pemerintah Kota Dumai dan para stakeholder, semoga semakin sukses lagi di tempat tugas yang baru.

Khusus Rumah Tahanan klas II B Kota Dumai harapan wako, tentunya menjadi lebih baik lagi kedepannya di bawah kepemimpinan yang baru. Dalam acara tersebut, dilakukan pemberian cenderamata kepada Kalapas yang lama, dimulai dari Walikota Dumai, Wakil Ketua DPRD, Kajari, Kapolres dan Porkompimda yang hadir, serta para staf Lapas Klas II B Rutan Dumai kemudian dilanjutkan dengan sesi foto bersama. (par)

Editor:

Terkini

Terpopuler