RIAUMANDIRI.co - Salah satu hardware yang berperan penting dalam mobilitas tinggi adalah hard drive portable yang memiliki kapasitas penyimpanan besar. Kebutuhan hard drive portable memang sangat diutamakan. Terlebih bagi yang menggunakan laptop dengan SSD terbatas.
Namun salah satu pemain di bidang memori, yakni Seagate telah meluncurkan hard drive portable terbaru miliknya dengan kapasitas terbesar saat ini.
Sebagai disk penyimpanan terbaru yang memiliki kapasitas sebesar 5TB, yang menjadi terbesar di jenisnya. Drive terbaru ini bernama Backup Plus dan itu merupakan drive pertama dari Seagate dengan fitur drive Barracuda 5TB yang menggunakan piringan 1TB 2.5 inci terbaru dari Seagate. Backup Plus hadir dengan software Seagate Dashboard untuk memudahkan backup lokal, mobile, cloud, dan backup media sosial.
Selain itu ada juga driver NTSC untuk kompatibilitas perangkat Mac OS, konektivitas USB 3.0, dan 20.5mm form-factor dengan cover aluminium untuk daya tahan yang lebih baik. Seagate Backup Plus 5TB dibanderol dengan harga yang terbilang cukup menggiurkan untuk kapasitas sebesar itu, yakni seharga $189,99 atau setara dengan Rp2,5 jutaan.
Kehadiran Hard drive baru ini akan tersedia bulan ini dalam pilihan warna hitam, silver, merah, dan pilihan warna biru. Bagaimana, tertarik untuk memboyong hard drive portable dengan kapasitas terbesar di dunia ini?(btk/ivn)