HM Wardan: Guru Sampaikan Kebutuhan di Musrenbang

Rabu, 16 November 2016 - 09:12 WIB
Bupati HM Wardan berfoto bersama dengan pengurus Korpri Kecamatan Batang Tuaka.

TEMBILAHAN (RIAUMANDIRI.co) - Bupati Indragiri Hilir HM Wardan anggap guru merupakan mitra pemerintah yang dapat lebih pro aktif menyampaikan apa saja yang menjadi kebutuhan bidang pendidikan pada kesempatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat desa, kelurahan, kecamatan hingga kabupaten.


"PGRI kecamatan harus muncul di Musrenbang, karena yang terpenting ke depan sasaran kita adalah peningkatan kualitas dan mutu pendidikan terutama para guru, sebagai mitra pemerintah," kata Bupati Wardan saat menyampaikan sambutannya di acara pelantikan Pengurus PGRI Kecamatan Batang Tuaka, Senin (14/11).


Selanjutnya, mantan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau ini berpesan kepada para guru sekolah, untuk tidak gagap teknologi dan harus terus meningkatkan kompetensinya seiring kemajuan zaman serta teknologi yang semakin canggih.


Pada kesempatan tersebut, Bunda PAUD Inhil Hj Zulaikhah juga berkesempatan menyerahkan bantuan Alat Permainan Edukatif (APE) kepada pengurus TK Pembina Kecamatan Batang Tuaka.


"Harapan saya, semoga alat permainan edukatif ini akan dapat mendukung serta memberikan manfaat dan pengaruh yang signifikan terhadap proses pendidikan, yang bermuara pada peningkatan kualitas pendidikan di Kabupaten Inhil khususnya di Kecamatan Batang Tuaka," pungkasnya.(adv/hms).

Editor:

Terkini

Terpopuler