Yuk, Intip 5 Manfaat Bunga Lawang Bagi Kesehatan

Jumat, 04 November 2016 - 09:57 WIB
Yuk, Intip 5 Manfaat Bunga Lawang Bagi Kesehatan (Foto: Google)

JAKARTA (Riaumandiri.co) - Rempah dengan bentuk cantik berwarna cokelat ini bukan hanya bisa dimanfaatkan sebagai bumbu masakan, bunga lawang juga bisa diambil manfaatnya untuk kesehatan. Seperti yang dikutip dari www.stylecraze.com, beberapa manfaat bunga lawang antara lain adalah:

1. Menjaga kesehatan kulit
Salah satu manfaat yang sangat baik dari bunga lawang adalah menjaga kesehatan dan kecantikan kulit. Ini karena bunga lawang memiliki kandungan anethol, yaitu komponen utama minyak adas bunga lawang. Minyak ini bisa digunakan sebagai obat karena bersifat antispasmodic, antiseptik, obat penenang, sebagai stimulan pencernaan dan sifat-sifatnya. Mengonsumsi minyak adas bunga lawang juga berfungsi detoksifikasi pada tubuh.

2. Kesehatan wanita
Minyak bunga lawang memiliki memiliki sifat estrogen yang memudahkan masalah hormonal wanita seperti kram saat menstruasi. Kamu bisa mengoles minyak ke bagian yang sakit dan pijat perlahan. Atau bisa juga diminum dengan air hangat bersama dengan rebusan asam jawa.

Dengan menyeduh teh minyak bunga lawang juga mampu meningkatkan aliran ASI ibu yang menyusui. Minyak adas juga berkhasiat aroma terapi sehingga dapat melegakan pernapasan dan menenangkan morning sickness ibu hamil.

3. Mengatasi perut kembung atau bergas dan sembelit
Jika kamu mengalami gangguan pencernaan seperti kembung, susah buang gas atau perut bergas, maka minum minyak bunga lawang dengan air hangat di pagi hari akan melancarkan pencernaan saat sembelit dan memudahkan gas keluar dari perut.

4. Menjaga kesehatan jantung
Minyak bunga lawang juga memiliki pengaruh terhadap kontrol tekanan darah. Mengonsumsi minyak ini akan membantu mengurangi tekanan pada jantung, dan menguatkan jantung karena mengandung sifat analgesik alami.

5. Meredakan flu dan batuk
Jika kamu sudah sering mendengar bahwa cengkeh bisa mengurangi sakit gigi, maka adas bunga lawang juga memiliki khasiat serupa. Sifat antiseptik dari adas membantu untuk menyembuhkan luka kecil dan lecet. Ini membantu dalam pencernaan makanan dan memberikan bantuan instan untuk batuk, flu dan meriang.

Minyak bunga lawang juga bersifat anti-mikroba dan anti-jamur, sehingga dapat membantu menyingkirkan batuk dan pilek. Aromanya yang kuat dianggap sebagai obat penenang alami yang juga dapat membantu mengurangi gangguan tidur dan insomnia. (vem/vie)

Editor:

Terkini

Terpopuler