JAKARTA (Riaumandiri.co) - Bagaimana jadinya jika vagina mengeluarkan darah tanpa sebab padahal kamu sedang tidak menstruasi? Ketahui penyebabnya dahulu sebelum panik. Dilansir dari merdeka.com, berikut ini penyebabnya:
1. Kehamilan
kehamilan bisa menjadi alasan kenapa vagina mengeluarkan darah. Sebab di minggu-minggu pertama kehamilan, banyak wanita yang mengalami pendarahan ringan atau munculnya bercak.
2. Konsumsi obat
Mengonsumsi obat tertentu seperti pil KB dan obat pengencer darah bisa menyebabkan pendarahan vagina karena ketidakseimbangan hormon.
3. Penyakit menular seksual
Jika kamu menderita penyakit menular seksual seperti klamidia, HVP, atau gonore, kamu bisa rentan mengalami pendarahan vagina.
4. IUD
IUD merupakan salah satu jenis alat kontrasepsi. Karena cara memakainya adalah dengan dimasukkan ke vagina, maka hal ini bisa menyebabkan pendarahan.
5. Masalah tiroid
Pendarahan yang muncul di vagina juga bisa disebabkan karena kurang aktifnya kelenjar tiroid. Hal ini kemudian menyebabkan ketidakseimbangan hormon yang membuat vagina berdarah.
6. ISK
ISK atau infeksi saluran kemih bisa membuat vagina berdarah. Jika kandung kemihmu sudah terinfeksi, maka akan muncul darah di urinmu.
7. PCOS
PCOS atau sindrom ovarium polikistik bisa membuatmu vaginamu mengalami pendarahan karena fluktuasi hormon yang terjadi dalam tubuh. (mer/vie)