JAKARTA (Riaumandiri.co) - Teh hijau sekarang menjadi saingan berat kopi di masyarakat. Sebab, semakin banyak orang yang menikmati teh hijau di pagi hari dibandingkan kopi.
Beberapa alasan berikut ini rupanya akan membuatmu juga ikut mengganti kopi pagimu menjadi teh hijau. Berikut ini adalah alasan-alasannya yang telah dilansir dari brilio.net:
1. Dibanding kopi, teh hijau lebih meningkatkan metabolisme kamu
Jika kamu ingin menurunkan berat badan, teh hijau dapat membantumu. Banyak studi telah menemukan bahwa minum teh hijau dapat mempercepat metabolisme kamu dibandingkan dengan kopi yang cenderung berat. Sekarang kebanyakan suplemen pembakar lemak mengandung teh hijau.
2. Teh hijau mampu membunuh bakteri dan membantu melawan infeksi
Studi menemukan bahwa katekin dalam teh hijau dapat memperlambat pertumbuhan mutans streptokokus, bakteri berbahaya dan menyebabkan bau mulut.
3. Teh hijau menurunkan risiko diabetes tipe II
Diabetes tipe II mempengaruhi sekitar 300 juta orang di seluruh dunia, dan teh hijau dapat digunakan untuk melawan penyakit tersebut. Studi telah menemukan bahwa teh hijau dapat meningkatkan sensitivitas insulin dan kadar gula darah, yang membantu untuk menurunkan risiko keseluruhan mengembangkan diabetes tipe II, dan tidak dengan kopi.
4. Teh hijau menurunkan risiko terkena kanker dibanding kopi
Sebuah penelitian baru menemukan bahwa wanita yang secara teratur minum teh hijau di pagi hari memiliki peluang 22% lebih sedikit terkena kanker payudara. Hal ini karena antioksidan dalam teh hijau berfungsi untuk melawan kerusakan oksidatif yang dapat menyebabkan kanker.
5. Teh hijau menurunkan risiko alzheimer dan parkinson
Teh hijau tidak hanya menurunkan risiko kanker dan diabetes tipe II, tapi juga dapat menurunkan risiko dua penyakit neurodegenerative, yakni alzheimer dan parkinson. Hal ini karena katekin dalam teh hijau memiliki efek protektif pada neuron, membantu untuk menghindari penyakit.
6. Teh hijau meningkatkan gairah seks
L-theanine dalam teh hijau bertindak sebagai booster mood, berbeda dengan kopi. Teh hijau dapat meningkatkan kadar dopamin pada laki-laki dan perempuan.
7. Teh hijau meningkatkan fungsi otak
Kadang-kadang kamu merasa seolah-olah kopi dapat mempertajam pikiranmu, tapi kamu harus coba teh hijau karena teh hijau benar-benar bisa jauh lebih mempertajam pikiranmu dibanding kopi. Menurut para ilmuwan dari Newcastle University, teh hijau membantu untuk menjaga otak kamu tetap aktif dan sehat.
8. Teh hijau dapat membuat kamu lebih pintar
L-theanine, yang dapat ditemukan dalam teh hijau, membantu untuk merangsang aktivitas otak, sehingga otak kamu menjadi lebih pintar. Ini membantu otak kamu menjadi lebih fokus, membuat kamu waspada dan memungkinkan kamu untuk berkonsentrasi untuk waktu yang cukup lama. (bri/vie)