RIAUMANDIRI.co - Ketika Nolan Bushnell mendirikan Atari pada tahun 1972, ia mencoba untuk mengubah sejarah komputasi. Sekarang, dia mencoba untuk melakukan hal yang sama dengan virtual reality.
Noah baru saja meluncurkan Modal VR, perusahaan yang berencana untuk menawarkan pengalaman VR. Modal VR akan menyediakan baik perangkat keras dan lunak kepada para pemain.
Headset yang disediakan Modal VR sepenuhnya bersifat nirkabel, sehingga latency akan rendah. Pengguna juga akan menggunakan pakaian yang disediakan khusus untuk merasakan pengalaman VR. Sayangnya, sistem nirkabel Modal VR belum direncanakan untuk di pasar konsumen dalam waktu dekat.
Namun, Noah menjanjikan bahwa perangkat ini akan dijual dengan harga terjangkau. Ide untuk mendirikan Modal VR dimulai dengan pertemuan antara Noah dan seorang mitra tiga tahun yang lalu pada sebuah acara. Ketika itu, Noah terpikir untuk mendirikan sebuah perusahaan baru. Demikian seperti dikutip dari The Next Web, (13/10/2016).(okz/ivn)