KUANTAN MUDIK (RIAUMANDIRI.co)- Bupati Kuansing H Mursini pada Jumat (30/9) langsung menghadiri Milad Muhammadiyah yang ke-107 di Desa Pebaun Hulu, Kecamatan Kuantan Mudik. Bupati Mursini yang didampingi Sekdakab Kuansing Muharman pada kesempatan tersebut juga meresmikan pemakaian mesjid Baiturrahim.
Dalam sambutannya Bupati Kuansing H Mursini menyampaikan, hubungan sinergitas antara organisasi Muhammadiyah dan Pemerintah daerah sangat diperlukan terutama untuk membangun sumber daya manusia yang berakidah dan memiliki akhlak yang bagus.
Kesempatan tersebut, Bupati Mursini berharap agar muhammadiyah Lubuk Jambi ini dapat membangun pesantren Muhammadiyah sebagai wadah untuk membentengi masyarakat dari derasnya arus globalisasi yang dapat menyeret generasi muda kepada ha-hal yang bersifat negatif.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Mursini mengucapkan selamat atas pelantikan pengurus Muhammadiyah ranting Lubuk Jambi. Dirinya berharap kepada seluruh masyarakat marilah kedepan kita ramaikan masjid ini utk melaksanakan salat fardhu di sini.
Terakhir kepada pengurus disampaikan Mursini, hidupi muhammadiyah dan jangan mencari hidup di Muhammadiyah"ujar bupati mengakhiri sambutan.(adv/humas)