KPU Ajak Masyarakat Sukseskan Pilkada 2017

Jumat, 23 September 2016 - 19:56 WIB
Yatarullah Ketua KPU Kampar
BANGKINANG (RIAUMANDIRI.co) - Hari terakhir penerimaan pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kampar, Jumat (23/9), KPU mengajak masyarakat untuk menyukseskan pesta demokrasi 5 tahunan ini sesuai dengan motto KPU Kampar yaitu BERADAT (Bersih, Aman, Damai, Adil dan Transparan).
 
"Mari kita sukseskan  penyelenggaraan Pilkada Kampar ink sesui dengan motto KPU Kampar yaitu. BERADAT agar pemimpin yang terpilih nanti betul-betul mensejahterakan masyarakat Kampar," harap Yatarullah , Ketua KPU Kampar di Aula KPU, Jumat (23/9).
 
Pada pendaftaran paslon kali ini, Satuan Pamong Praja (Satpol PP) menurunkan 136 personil. "Jumlah ini lebih banyak jika dibandingkan dengan hari-hari sebelumnya, karena kita terfokus disini,"
 
Menurut Kasatpol PP Kampar, M Jamil mengatakan, banyaknya personil yang dikerahkan karena merupakan hari terakhir dan terfokus di Kantor KPU.
 
"Kita sifatnya membantu polisi mengamankan pelaksanaan pilkada, karena ini hari terakhir,  kita full disini dari pagi sudah standby dari pagi hingga sore kita fokuskan disini. Kita menginginkan penyelenggaraan ini aman walaupun kita tidak didukung dana," ujar M Jamil.
 
Sementara itu, Polres Kampar menurunkan 120 personil pada hari terakhir penerimaan berkas pendaftaran pasangan calon.
 
Atribut Kampanye
 
Terkait penertiban atribut kampanye, M Jamil mengaku pihaknya sudah mencopot umbul-umbul maupun bendera partai yang terpasang di jalan-jalan protokoler di Bangkinang Kota.
 
"Setalah ada hibauan oleh Panwaslu Kampar bahwa partai pendukung atau pengusung agar membuka atribut partai, tapi sampai jam 12 malam atribut  itu tidak ada yang membuka, tadi malam (Kamis malam) kita sudah menertibkan dengan baik dan disimpan di kantor. Sudah ada 2 partai yang menjemput atribut mereka yaitu Partai Golkar dan PDI Perjuangan," jelasnya. (ari)
 
Selengkapnya di Koran Haluan Riau edisi 24 September 2016
 
Editor: Nandra F Piliang
 

Editor:

Terkini

Terpopuler