Mulai Ada Kereta Api di Pulau Dewata Bali

Sabtu, 17 September 2016 - 15:02 WIB
Mulai Ada Kereta Api di Pulau Dewata Bali

BALI(RIAUMANDIRI.co) - Selain berencana membangun bandara baru, Bali juga berencana membuka jalur transportasi Kereta Api. Nantinya, kereta ini bisa digunakan keliling Bali.

Pemerataan industri pariwisata di seluruh provinsi Bali menjadi latar belakang dimulainya pembangunan infrastruktur yang lebih lengkap. Mulai dari bandara baru di Buleleng, hingga Kereta Api yang dapat membawa wisatawan berkeliling ke seluruh kabupaten dankota yang ada di Bali.

Menurut Agung, kereta ini akan membawa wisatawan ke 9 kabupaten dan kota yang dimiliki Bali. Sehingga industri pariwisata tidak hanya tumbuh di bagian selatan saja, tetapi juga meliputi Bali utara seperti Buleleng.

Namun, Agung mengatakan bahwa proyek ini baru sebuah perencanaan, di mana belum bisa dipastikan kapan pembangunan akan dimulai. Jika nantinya pembangunan jalur Kereta Api ini dimulai, pemerintah akan mendorong semua kabupaten menyiapkan stasiun.

"Oleh karena itu, kami mendorong di semua kabupaten atau kota harus ada stasiun. Rencana itu akan kita kembangkan," tutupnya. (ok/ivn)

Editor:

Terkini

Terpopuler