Alasan Perlu Konsumsi Makanan yang Beragam

Rabu, 14 September 2016 - 13:11 WIB

(RIAUMANDIRI.co) - Karena menjadi favorit banyak orang memilih makanan tertentu. Padahal makan beragam makanan tubuh makin sehat.

Hal ini karena setiap bahan makanan punya nutrisi berbeda. Tak ada satupun bahan makanan yang punya nutrisi terlengkap. 'Makin banyak varian makanan yang kita makan asupan nutrisi makin baik,' ungkap Susan Roberts, Director Energy Metabolism Laboratory di Tufts University, seperti dilansir medicaldaily.com (11/9/16).

Sebuah studi menunjukkan bahwa wanita yang makan 16-17 jenis makanan dari daftar makanan sehat mengurangi risiko kematian karena sebab apa pun sebanyak 42%. Dibandingkan dengan wanita yang makan kurang dari 9 jenis makanan dari daftar tersebut.

Studi lain menunjukkan bahwa orang yang makan makanan yang sama berulang-ulang cenderung lebih tidak sehat. Dibanding orang yang makan berbagai jenis makanan.

Peneliti mengatakan orang yang mengonsumsi makanan yang sama terus menerus lebih mungkin mengalamai perkembangan sindrom metabolik yang mempengaruhi kondisi kesehatan. Seperti tekanan darah dinggi, gula darah tinggi dan peningkatan lemak tubuh yang dapat memicu sakit jantung dan diabetes.

Orang yang makan berbagai macam makanan cenderung lebih ramping. Makan berbagai makanan juga meningkatkan keragaman bakteri dalam usus sehingga dapat menjaga berat badan sekaligus menjauhkan dari berbagai penyakit.

"Tiap tipe makanan dan mikronutrien tampaknya memiliki (bakteri) spesialis yang bermanfaat. Jadi pola makan terbaik adalah makan sedikit dari tiap jenis makanan" ujar Mark Heiman, wakil presiden di perusahaan bioteknologi, Microbiome Therapeutics.

Jadi, yang terbaik konsumsi semua makanan sehat seperti buah dan sayuran, biji-bijian, susu dan protein rendah lemak dan lemak sehat setiap hari. Cobalah konsumsi secara bergantian.(dtk/ivn)

Editor:

Terkini

Terpopuler