Pemerintah Pusat dan Daerah Dinilai Tak Punya Konsep Jelas Atasi Karhutla

Kamis, 01 September 2016 - 17:57 WIB
Anggota DPR asal Riau Effendi Sianipar (Foto: Istimewa)
JAKARTA (RIAUMANDIRI.CO) - Anggota DPR asal Riau Effendi Sianipar menilai, pemerintah pusat maupun pemerintah daerah di Riau tidak mempunyai konsep yang jelas dalam mencegah dan menghadapi kebakaran hutan dan lahan (karhutla).
 
Politisi PDIP ini berpendapat pemerintah belum membuat antisipasi dalam menghadapi ancaman kebakaran hutan seperti di wilayah Provinsi Riau. Padahal, kebakaran hutan dan lahan ini termasuk masalah rutin yang disebabkan faktor alam dan faktor manusia.
 
"Jika saat ini kembali terjadi kebakaran hutan dan lahan, berarti pemerintah belum siap, mestinya sudah siap-siap," kata Effendi Sianipar menjawab wartawan di gedung DPR, Senayan, Kamis(1/9/2016).
 
Menurut dia, Riau sebagai area rawan kebakaran karena daerah gambut tentu sudah harus ada solusinya. Pemerintah daerah dan pemerintah pusat bersama masyarakat sudah harus punya jurus untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan di Riau.
 
"Kalau faktor alam maka harus ada ramuan yang tepat cara mengatasi. Banyak pakar yang bisa diminta ilmunya membuat ramuannya," ujar Effendi
 
Tak ketinggalan , Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup harus gencar mensosialisasikan bahaya kebakaran hutan, baik kepada masyarakat maupun korporasi. 
 
Setiap perusahaan betul-betul disadarkan  akibat hutan yang terbakar. Pengusaha tidak hanya memikirkan segi ekonomis nya saja dengan jalan melakukan clearing landn tetapi memikirkan keselamatan lingkungan.(san/n44)
 
Selengkapnya baca Koran Haluan Riau edisi 02 September 2016

Editor:

Terkini

Terpopuler