JAKARTA(riaumandiri.co) - Satu contoh, pada sajian rendang yang paling sering dipanaskan kembali. Untuk beberapa kali pemanasan mungkin aman, namun jika terlalu sering bisa jadi rendangnya mengandung racun.
"Kalau rendang yang terlalu hitam misalnya. Hati-hati juga karena bisa keracunan. Soalnya kalau memang tidak dimasak dengan benar (karena rendang Padang memang berwarna hitam - Red), bisa jadi rendang terlalu sering dipanaskan," ujar Abubakar Sujana.
Proses pemanasan yang terlalu sering dan cara penyimpanan yang tidak tepat merupakan faktor penyebab kemungkinan racun itu tumbuh. Selain itu, proses pemanasan berulang dapat membuat makanan jadi tidak enak dan nutrisinya pun berkurang. (ok/ivn)