Total 25 JCH Indonesia Wafat di Tanah Suci, 2 dari Riau

Jumat, 26 Agustus 2016 - 16:52 WIB
Andra Syafril Asistensi Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (Foto: Nurmadi)
PEKANBARU (Riaumandiri.co) - Total jamaah calon haji (JCH) asal Indonesia yang meninggal dunia hingga Jumat (26/8/2016) sudah mencapai 25 orang. Umumnya jamaah yang meninggal disebabkan karena penyakit kardiovasculer atau penyakit jantung, serta karena faktor usia.
 
Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Andra Syafril, langsung dari tanah suci Mekah. Menurut Andra, yang juga bertugas sebagai tim asistensi panitia penyelenggara ibadah haji (PPIH) Indonesia, hal tersebut menjadi dilema bagi timnya untuk menangani permasalahan yang dihadapi JCH asal Indonesia tersebut.
 
"Sudah 25 jemaah yang meninggal, memang dilema bagi tim kesehatan, banyak jamaah yang sudah usia lanjut dan menderita Kardiovasculer," ungkap Andra Syafril, melalui pesan singkat kepada Riaumandiri.co.
 
Untuk jamaah asal Riau sendiri, Andra mengatakan belum mengetahui pasti berapa jumlah yang meninggal. Namun, dari informasi terakhir yang diterimanya, ada dua jamaah asal Riau yang meninggal di Madinah, dan kondisinya sama karena kardiovasculer, dan juga karena cuaca yang panas di tanah suci, mencapai 40 derajat celsius.
 
"Untuk Riau informasinya ada dua jamaah. Kami berharap ke calon haji untuk sering minum, dan bagi yang berpenyakit khusus minta konseling ke dokter, berapa kebutuhan air yang dikonsumsi untuk diminum," harap Andra.(nur/n44)
 
Berita selengkapnya baca Koran Haluan Riau edisi Sabtu, 27 Agustus 2016

Editor:

Terkini

Terpopuler