Lepas 182 JCH ke Tanah Suci

Jumat, 12 Agustus 2016 - 10:17 WIB
Bupati Kuansing H Mursini melepas keberangkatan Jamaah Calon Haji Kabupaten Kuantan Singingi, di Masjid Agung Kuansing, Kamis (11/8).

TELUK KUANTAN (riaumandiri.co)-Sebanyak 182 jamaah calon haji asal Kabupaten Kuantan Singingi telah meninggalkan kampung halamannya, Kamis (11/8) kemarin. Selanjutnya, mereka akan menunaikan rukun Islam yang kelima itu ke Tanah Suci Makkah Al-Mukarromah.

Bupati Kuansing H Mursini yang melepas secara langsung keberangkatan para jamaah calon haji asal negeri jalur itu, di Mesjid Agung Kuantan Singingi. Sekitar pukul 11.00 WIB, 182 JCH ini diberangkatkan.


Sanak keluarga dari para jamaah pun turut mengantarkan keberangkatan para tamu Allah tersebut. Ada yang mengantar hingga ke Teluk Kuantan dan ada juga masing-masing keluarga mengantarkan hingga ke Pekanbaru dan Embarkasi Batam.


Bupati Mursini mendoakan sebanyak 182 JCH ini menjadi haji yang mambrur. Dan yang terpenting, para jamaah selamat pergi dan selamat pulang ke kampung halaman. "Kami mendoakan semoga menjadi haji yang mabrur. Semoga selamat pergi dan selamat pulang," pintanya.


Selain bupati, turut melepas keberangkatan para JCH ini adalah Wakil Bupati H Halim, Sekda H Muharman beserta muspida dan pejabat di lingkungan Pemkab Kuansing. Keberangkatan para jamaah juga didampingi Kepala Kantor Kemenag Kuansing H Erizon Efendi SAg dan pejabat terkait lainnya.


Kepala Kantor Kemenag Kuansing H Erizon Efendi itu juga mendoakan agar para JCH asal Kuansing menjadi haji mabrur. Kemudian, ia berpesan agar para jamaah menjaga kesehatan agar bisa khusyuk dalam menunaikan ibadah selama di Tanah Suci.


"Kesehatan penting dijaga, agar bisa khusyuk beribadah. Dan semoga saudara-saudara kita yang menunaikan ibadah haji ini menjadi haji yang mabrur," diingatkan Erizon seraya mendoakan.


Sebanyak 182 jamaah calon haji (JCH) berasal dari Kabupaten Kuantan Singingi tergabung dalam tiga kloter. Ada 178 jamaah di kloter 5, dan 3 jamaah di kloter 10 (gabungan beberapa jamaah dari Riau) serta 1 jamaah di kloter 20 (gabungan jamaah di 4 provinsi).


Setelah meninggalkan kampung halaman, Jumat (12/8), mereka akan diberangkatkan ke Batam. Dan para JCH baru akan meninggalkan Tanah Air, Sabtu (13/8) esok dan langsung diberangkatkan ke Madinah. "Alhamdulillah, sejauh ini tidak ada masalah yang mendera para jamaah kita," ucapnya.(adv/humas)

Editor:

Terkini

Terpopuler