Perusahaan Prioritaskan Warga Pelalawan

Jumat, 12 Agustus 2016 - 09:26 WIB
PT RAPP melakukan sosialisasi ke beberapa sekolah di Provinsi Riau seperti di Pekanbaru dan Kabupaten Pelalawan. Antusiasme lulusan SMK membludak.

PANGKALAN KERINCI (riaumandiri.co) - Lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) jurusan IPA masih banyak dibutuhkan berbagai perusahaan, tidak terkecuali PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP). Saat ini perusahaan yang memproduksi pulp dan kertas ini sedang membuka lowongan kerja untuk lulusan tingkat SMK. Dalam merekrut tenaga kerja, perusahaan selalu memprioritaskan masyarakat di Pelalawan dan sekitarnya hingga 20 Agustus 2016 mendatang.


Rekrutmen Supervisor RAPP, Henny mengatakan RAPP tengah membuka program SMK Trainee untuk lulusan SMK jurusan mesin, elektro dan kimia dan SMK jurusan IPA untuk posisi operator pabrik.


Dijelaskannya, SMK trainee ini adalah program pemagangan bagi pelajar yang baru saja lulus. Pihaknya pun telah melakukan sosialisasi ke beberapa sekolah di Provinsi Riau seperti di Pekanbaru dan Kabupaten Pelalawan. Diakuinya, antusiasme lulusan  SMK  membludak.


“Kami apresiasi antusiasme para lulusan SMK dan SMA jurusan IPA  yang melamar dalam program ini. Dan untuk persyaratan SMK trainee adalah laki-laki berusia maksimal 21 tahun sebelum tanggal 1 September 2016, dan bersedia bekerja shift. Dan yang ingin melamar untuk program ini, melampirkan data diri beserta KTP, ijazah, Kartu Keluarga dan SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian,-red),” jelas Henny.


Henny menjelaskan SMK Trainee ini adalah ketiga kalinya diadakan. Sebelumnya, rekrutmen dilakukan pada tahun lalu dan sebanyak 30 orang  telah bekerja di RAPP. Kemudian, lanjut Henny, baru-baru ini telah bergabung sebanyak 40 dan sekarang sedang training.


“Setelah diterima, mereka  magang selama enam bulan. Dalam proses magang ini, mereka juga sudah bekerjasecara shift. Lalu, mereka  dikontrak selama setahun oleh perusahaan. Jika memiliki kualitas yang bagus, mereka akan diangkat menjadi karyawan di RAPP. Sebelum magang, mereka juga mendapatkan beberapa training dari perusahaan seperti mental building, pengenalan mesin, kedisiplinan dan lainnya, “ ungkapnya.


Sementara itu, Corporate Communication manajer RAPP, Djarot Handoko mengatakan lowongan kerja kali ini diprioritaskan bagi tenaga kerja  di Kabupaten Pelalawan dan sekitarnya  yang berkualitas.


“Lowongan ini diprioritaskan bagi masyarakat Kabupaten Pelalawan lulusan SMK dan SMA jurusan IPA siap pakai. Hal ini sebagai bentuk komitmen perusahaan yang sesuai dengan prinsip 4C, yakni Good for Community (masyarakat), Country (negara), Climate (iklim) dan Company (perusahaan),” tutupnya.(*ref/rls)

Editor:

Terkini

Terpopuler