KKP akan Bangun Sentra Perikanan di Natuna

Ahad, 08 Februari 2015 - 21:18 WIB
Kementerian Kelautan dan Perikanan.

Batam (HR) -Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengatakan Kementerian Kelautan dan Perikanan (yang dipimpinnya akan membangun pusat sentra perikanan di Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau.
Untuk membangun sentra perikanan di Natuna tersebut, KKP telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 200-300 miliar. Pembangunan sentra perikanan itu diharapkan dapatg mempercepat pembangunan maritim dan kelautan di Kabupaten Natuna.
"Natuna menjadi sentra pembangunan pengolahan perikanan terintegrasi," kata Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pujiastuti dalam konvensi media massa Hari Pers Nasional di Batam Kepulauan Riau, Sabtu (7/2).
Ia mengatakan, dengan pembangunan pengolahan ikan terintegrasi, maka nantinya semua pembeli ikan dalam dan luar negeri akan pergi ke Natuna.
Selama ini Perairan Natuna menjadi tempat pencurian ikan terbesar dari nelayan asing, sehingga pemerintah ingin mengubahnya dan menjadikan Natuna sebagai sentra perikanan.
Menteri mengatakan kapal asing tidak lagi boleh berlindung untuk mengeruk ikan di Natuna.(btd/ivi)

Editor:

Terkini

Terpopuler