Toyota Resmi Luncurkan Sienta di Indonesia

Jumat, 08 April 2016 - 09:35 WIB
Toyota Resmi Luncurkan Sienta di Indonesia

Jakarta (riaumandiri.co)-PT Toyota Astra Motor (TAM) meluncurkan mobil baru yang diberi nama Toyota Sienta di helatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016.

 Toyota Sienta, yang merupakan mobil jenis Multi Activity Vehicle (MAV)ini rencananya akan mulai dipasarkan pada bulan Juli mendatang.

Wakil Presiden Direktur TAM Henry Tanoto mengatakan, pemasaran Sienta di Indonesia merupakan pilihan langsung dari prinsipal, Toyota Motor Corporation. Bahkan, Indonesia merupakan negara pertama di luar Jepang yang mendapatkan kesempatan untuk menjajal Sienta.

"Alasan prinsipal mau pasarkan Sienta ke sini adalah karena adanya kebutuhan masyarakat. Karena kendaraan yang kami beri segmen Multi Activity Vehicle karena bisa memanjakan pengguna di segala aktivitasnya," ujar Henry di Jakarta, Kamis (7/4).

Lebih lanjut, ia mengatakan mobil Sienta adalah produksi lokal dari pabrik PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) baru yang diresmikan bulan lalu. Di samping itu, meskipun memiliki tampilan yang relatif sama dengan Sienta pabrikan Jepang, namun ada fitur tertentu yang membuat berbeda.

"Seperti contohnya ground clearance pabrikan Indonesia yang lebih tinggi 25 milimeter karena kondisi geografis serta model infrastruktur jalanan Indonesia yang sangat berbeda dengan Jepang," tambahnya.

Secara lebih rinci, Sienta merupakan mobil dengan tujuh tempat duduk yang hadir dalam empat kelas berbeda yaitu E, G, V, dan Q.

Masing-masing kelas dilengkapi dengan mesin berteknologi NR Engine berkapasitas 1.500 cc, yang diklaim lebih ringan dari mesin biasa.

Pada pemesanan awal, Toyota Sienta dibanderol seharga Rp230 juta hingga Rp295 juta, khusus harga on the road di Jakarta. Meski pun baru bisa didapatkan bulan Juli mendatang, namun pelanggan yang berminat sudah bisa memesan mulai hari ini.

"Dan produk ini tidak hanya dipasarkan di Jawa saja, nantinya akan kami pasarkan ke seluruh dealer kami dari Sumatera hingga Papua," ujarnya.

Henry sendiri berharap Toyota Sienta bisa terjual sebanyak 21 ribu unit hingga akhir tahun atau 3.500 unit per bulan terhitung sejak Juli 2016.

 Angka tersebut mengambil porsi 5,71 persen dari target penjualan perusahaan tahun ini sebesar 367.500 unit, atau sebanyak 35 persen dari target yang dipasang Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) sebesar 1,05 juta unit. (cnn/mel)

"Kami harapkan kehadiran Sienta mampu menorehkan kinerja yang baik bagi Toyota dan membawa angin segar bagi pengembangan industri dan pasar otomotif nasional," tuturnya.

Sebagai informasi, penjualan Toyota pada dua bulan pertama tahun 2016 mencapai 50.307 unit atau mengambil porsi 29,03 persen dari total penjualan nasional sebesar 173.252 unit.

 Sementara pada tahun lalu, penjualan Toyota mencapai 322.466 unit atau mengambil porsi 31,81 persen dari total penjualan wholesale nasional sebesar 1.013.291 unit.(cnn/mel)

Editor:

Terkini

Terpopuler