RAMBAH HILIR (riaumandiri.co)- Dalam rangka menyambut Hari Kartini Desa Rambah Tengah Hilir, Kecamatan Rambah, melaksanakan aneka kegiatan lomba. Diantaranya lomba cipta menu non beras antar dusun se Desa Rambah Tengah Hilir dan mewarnai anak PAUD se Desa Rambah Tengah Hilir.
Untuk Lomba Cipta Menu Non Beras antar dusun se Desa Rambah Tengah Hilir, panitia menetapkan hanya menggunakan bahan dasar dari tepung beras putih dan daun paku/pakis. Dengan bahan dasar tersebut seluruh peserta akan menciptakan menu baru untuk dikreasikan hingga mempunyai nilai jual di masyarakat.
Ketua TP-PKK Kecamatan Rambah, Nelva Febrianti mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan yang membawa arah positif untuk anggota PKK di Desa Rambah Tengah Hilir. Untuk meningkatkan kualitas kaum perempuan baik dalam bidang ekonomi maupun bidang lainnya.
“Diharapkan dengan lomba ini kita bisa menciptakan menu baru dari bahan dasar yang ada di daerah kita masing-masing. Apa yang dilakukan hendaknya memiliki nilai jual yang tinggi untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Kemudian kegiatan yang dilaksanakan ini hendaknya dapat diikuti kader TP-PKK lainnya yang ada di Rohul," harapnya.
Dalam lomba cipta menu saat itu pemenang yang ditunjukan panitia yakni, juara 1 PKK asal Dusun Simpang Tiga, juara II PKK Dusun Boter dan juara III PKK asal Dusun Teluk Bentungan. Turut hadir, Camat Rambah Arie Gunadi, dan ratusan warga Desa Rambah Tengah Hilir. (gus)