Aherson Tunggu Persetujuan DPP

Kamis, 24 Maret 2016 - 11:00 WIB
Aherson .

PEKANBARU (riaumandiri.co)- Pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) DPD Partai Demokrat Riau bakal digelar Bulan April mendatang. Aherson, Ketua DPC Demokrat Kuansing masih menunggu arahan DPP terkait maju atau tidaknya ia dalam Musda tersebut.


"Semangat untuk maju pasti ada, tapi jika tidak didukung DPP, kan percuma saja. Kita lihatlah arahan DPP ke mana, siapa yang diinginkan DPP," kata Aherson, Rabu (23/3).

Menurut ketua Fraksi Demokrat DPRD Riau ini, ketua DPD selanjutnya mesti punya hubungan dan komunikasi yang baik dengan DPP dan DPC Demokrat se-Riau. Seorang ketua juga mesti loyal terhadap partai.
"Ketua mesti mempunyai komitmen dalam membesarkan partai. Janganlah partai ini dijadikan kenderaan maju pada Pilkada saja. Kita ingin partai ini ketika dia duduk sebagai ketua, betul-betul punya niat dalam membesarkan partai," ungkapnya.

Ketua Komisi C DPRD Riau ini tidak akan mempersoalkan siapapun yang akan maju pada Musda mendatang. Selagi seorang calon memenuhi kriteria dan persyaratan yang ditetapkan, maka tidak ada salahnya maju pada Musda Demokrat Riau.(rtc/aag)

Editor:

Terkini

Terpopuler