KEDABURAPAT (riaumandiri.co)-Masyarakat Desa Kedaburapat, Kecamatan Rangsang Pesisir berharap kepada pemerintah kabupaten agar mengadakan gedung sekolah dasar baru, sebagai tambahan gedung sekolah dasar yang ada selama
Sejauh ini baru ada satu gedung SD yang menjadi pusat pendidikan bagi anak didik di tingkan dasar. Sementara pertumbuhan penduduk semakin tinggi juga dengan pemerataan penduduk yang bertumbuh dari tahun ke tahun.
Menyikapi pertumbuhan tersebut, diharapkan kepada pemerintah daerah untuk bisa membangun gedung SD baru guna memudahkan anak didik menuju sekolah.
Demikian diungkapkan Poniran, warga Desa Kedaburapat, kepada Haluan Riau Minggu kemarin.
Poniran mengaku banyak orangtua berharap agar sekolah baru yang akan dibangun itu ditempatkan di Dusun Parit Besar, untuk bisa menampung anak-anak didik yang masuk usia SD.
Diakui Poniran, selama ini banyak anak sekolah yang kesulitan untuk menuju sekolah yang ada. Dengan dibangunnya gedung SD yang baru di Desa Kedaburapat, akan membantu masyarakat dan juga akan mengurai kesesakan murid di sekolah yang ada saat ini,kata Poniran.
Hal senada juga disampaikan Kepala Desa Kedaburapat Sutrisno, mengatakan, pihaknya telah menghibahkan lahan untuk lokasi pembangunan gedung SD baru
“Kita hanya berharap agar pemerintah mengalokasikan anggaran pembangunan fisik gedung baru, sehingga harapan seluruh masyarakat Desa Kedaburapat bisa terwujud,”ujar Sutrisno.(jos)