Nelayan Panipahan dan Sei Berombang Adakan Pertemuan

Selasa, 23 Februari 2016 - 22:25 WIB
Ilustrasi

BAGANSIAPIAPI (riaumandiri.co)-Untuk menghindari konflik berlanjut, nelayan Panipahan, mengadakan pertemuan dengan nelayan Sei Berombang, Kabupaten Labuhan Batu, Sumut. Kedua belah pihak sama-sama ingin konflik tidak terjadi dan dibuat dalam kesepakatan tertulis.

Pertemuan itu Minggu (21/2) mulai pukul 10.30 WIB hingga 15.00 WIB, di Mako Pol Air Polres Rohil dan aula pelabuhan, dihadiri Kasat Polair Polres Rokan Hilir, AKP Yudi Setiawan SH, Kasat Polair Labuhan Batu, AKP H Suwito Widodo, Camat Panai Hilir Kabupaten Labuhan Batu, Amirsyah Saragih, Kapolsek Panipahan, AKP Wahariyana, Danposal Panipahan Lettu M.Pohan, Danposal Sei Berombang Letda Bagus Hadi, kedua belah pihak dari nelayan yang bertikai serta unsur aparatur pemerintahan setempat.

Kapolres Rokan Hilir, AKBP Subiantoro, melalui Kasubag Humas Polres, Aiptu Yusran Pangeran Chery, Senin (22/2) menjelaskan, pertemuan itu untuk mencegah tidak terulangnya konflik antara nelayan Panipahan dengan nelayan Sei Berombang yang sempat terjadi beberapa waktu yang lalu.

Masing-masing pihak mengemukakan kondisi dan keinginan yang ada, dari pertemuan, masing-masing pihak tidak menginginkan terjadinya konflik lagi antara nelayan Panipahan dan nelayan Sei Berombang yang dituangkan dalam kesepakatan tertulis.

“Kita hanya sebagai fasilitator untuk mempertemukan kedua belah pihak agar kejadian beberapa hari yang lalu tidak terulang kembali,” jelas Kasat ditirukan Chery.

Pertemuan dihentikan sekitar pukul 13.00 WIB untuk melaksanakan ishoma, kemudian dilanjutkan kembali pukul 14.00 WIB dan selesai pukul 15.00 WIB. Sebelum meninggalkan Bagansiapiapi, rombongan dari Sei Berombang menjenguk nakhoda kapal yang ditahan untuk proses penyidikan. (rtc/hen)

Editor:

Terkini

Terpopuler