KAMPAR (riaumandiri.co)-Di tengah hujan yang terus-terusan mengguyur, rombongan Bupati Kampar, H Jefri Noer dan Direktur Utama Bank Riau Kepri kembali mendatangi lokasi Banjir di Kampar, Selasa (16/2).
Fokus pemberian bantuan kali ini diarahkan ke Kecamatan Kampar Utara, yaitu Desa Sedayan, Desa Naga Beralih, Desa Sawah, Desa Sungai Jalau, Desa Sungai Tonang.
Turut ikut dalam rombongan tersebut Ketua PKK Kab. Kampar Hj Eva Yuliana, Camat Kampar Utara, Iskandar, Pemimpin Bank Riau Kepri Cabang Bangkinang, Fajar Restu, Pemimpin Desk Corporate Secretary Bank Riau Kepri, Winovri,
Rombongan organisasi peuda KNPI Kampar dan Dubalang Kampar.
Bank Riau Kepri sebelumnya pada Kamis (11/02) melalui Direktur Utama dan Komisaris Utama telah menyerahkan 1.000 paket bahan makanan kepada Bupati Kampar serta langsung memberikan ke beberapa lokasi yang terkena banjir.
Bupati Jefri Noer menyampaikan dihadapan masyarakat di setiap desa yang menerima paket bahan makanan dari Bank Riau Kepri ungkapan terimakasih atas kepedulian Bank Riau Kepri terutama bagi masyarakat Kampar yang terkena dampak banjir.
“Bantuan dari Bank Riau Kepri ini harap diberikan kepada orang-orang yang paling membutuhkan," ujar Jefri Noer, kepada kepala desa di hadapan warga.
Bupati Jefri juga mengatakan, pemberian bantuan secara keseluruhan untuk Kecamatan Kampar Utara diberikan sebanyak 2.040 paket oleh karenanya tidak bisa diberikan bagi seluruh warga. Kurang lebih sebanyak 20 Kecamatan di Kampar dan lebih dari 100.000 kepala keluarga di seluruh Kabupaten Kampar terkena dampak banjir yang terjadi pada Senin (9/2) lalu.(rls/hen)