TEMBILAHAN (riaumandiri.co)-Bupati Inhil HM Wardan, mengajak Aparatur Sipil Negara menjadi pelopor gerakan kebersihan di lingkungan masing-masing, khususnya di Negeri Seribu Parit.Harapan ini ditegaskannya saat memimpin upacara pencanangan Gerakan Jum'at Bersih tahun 2016, Jumat (12/2) di halaman upacara Kantor Bupati Inhil.
"Selaku Aparatur Sipil Negara (ASN) hendaklah menjadi pelopor dan motivator bagi Gerakan Jum'at Bersih di lingkungan masing-masing, sehingga tercipta lingkungan yang bersih," ajak Bupati.
Diharapkan, setiap ASN harus mampu dengan penuh kesadaran mengajak dan menjadi contoh bagi masyarakat di lingkungannya, agar cinta kebersihan. Selain gerakan kebersihan, juga harus digalakkan gerakan gemar menanam dan memelihara pohon, sehingga lingkungan menjadi teduh dan asri.
"Marilah kita tanam dan peliharan pohon dimulai dari rumah masing-masing, terutama pohon dan tanaman yang merupakan tanaman khas Inhil," papar Bupati.
Ditambahkan, terutama tanaman kelapa sebagai tumbuhan ikonik dan simbol, bahwa Kabupaten Inhil sebagai pemilik hamparan perkebunan kelapa terluas di Indonesia, bahkan dunia. (adv/hms)