TEMBILAHAN HR)-Perbaikan ruas badan jalan yang dilakukan dibeberapa titik Kecamatan Pelangiran, dinilai warga belum maksimal. Hal ini disebabkan terdapat beberapa titik jalan belum disemenisasi.
“Saya rasa semenisasi yang dilakukan di beberapa jalan di Kecamatan Pelangiran, belum bisa dikatakan maksimal, masak tidak keseluruhan yang diperbaiki,” keluh Supri, salah seorang warga setempat, Jumat (30/1).
Mirisnya lagi, di antara beberapa titik badan jalan yang tak disemenisasi tepat pada badan jalan yang rusak parah. Contohnya di ruas Jalan Hasan Parit 3. Ia berharap, pemerintah serius memperhatikan kondisi jalan tersebut, sehingga dapat dinikmati bersama.
“Kami mintalah kepada pemerintah daerah melalui dinas terkait ataupun pemerintah kecamatan, agar tidak sekedar membangun, tapi perhatikan hasil dari bangunan itu sendiri bisa memuaskan, bukan asal jadi,” pintanya.
Sementara itu, Camat Pelangiran Sutarno Wandoyo, menerangkan setelah pekerjaan pembangunan perbaikan badan beberapa waktu lalu terdapat permasalahan.
Sebab, para pekerja tidak menyelesaikan secara tuntas. Dikatakan, para pekerja tidak melakukan pengaspalan secara menyeluruh, masih ada sekitar 40 meter yang tidak terselesaikan. Meski begitu, ia telah mendapat pernyataan akan diselesaikan.
“Memang tidak semua disemenisasi karena keterbatasan dana, karena dana yang disediakan dari APBD Kabupaten Inhil kurang sedikit dari jumlah Rp1 miliar. Pengaspalan jalan itu pun masih ada sekitar 40 meter, tapi persoalan tersebut sudah kami bicarakan,” imbuhnya. (mg3)