Sekda: Diharapkan Jadi Pelopor Generasi Muda

Jumat, 05 Februari 2016 - 08:09 WIB
ilustrasi

TEMBILAHAN (riaumandiri.co)-Pengurus Cabang Tunas Indonesia Raya Kabupaten Indragiri Hilir Riau yang dipimpin Yadi resmi dilantik Direktur BNN TIDAR Pusat. Terkait hal ini, Sekretaris Daerah InhiSaid Syarifuddin, menyampaikan TIDAR diharapkan menjadi pelopor bagi generasi muda.

Pelantikan pengurus TIDAR Kabupaten Indragiri Hilir disejalankan dengan seminar nasional bertema, "Bahaya narkoba bagi generasi muda," ini dilaksanakan di aula salah satu Hotel di Tembilahan.

"TIDAR merupakan salah satu wadah bagi pemuda Indonesia untuk berkreativitas dan belajar berorganisasi," sebut Direktur BNN TIDAR Pusat Harwendo Aditya, Kamis (4/4).

Ia mengatakan, TIDAR merupakan organisasi yang berbeda dengan organisasi lainnya. TIDAR merupakan organisasi yang konsisten dalam pelaksanaan berbagai bidang salah satunya seminar nasional yang dilaksanakan TIDAR Indragiri Hilir.

"Seminar ini bisa menjadi bekal bagi para pemuda dan pemudi di Indragiri Hilir. Saya berharap, apa yang didapat dari seminar ini bisa disampaikan kepada teman-teman," sebutnya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Indragiri Hilir, Said Syarifuddin, berharap TIDAR menjadi pelopor bagi generasi muda di Kabupaten Indragiri Hilir. "Teruslah semangat dalam berkreasi bagi negara dan daerah, sehinga bisa menjadi contoh bagi generasi muda di Kabupaten Indragiri Hilir," kata Said. (gus)

Editor:

Terkini

Terpopuler