TEMBILAHAN (riaumandiri.co)-Kedua kalinya Kantor Bupati Indragiri Hilir yang berada di Jalan Akasia Tembilahan dibobol maling. Kali ini Kantor Badan Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana yang berada lantai 3 Kantor Bupati Inhil yang menjadi target pencurian.
Kejadian yang terjadi pada Kamis (4/2) dini hari tersebut, dibenarkan Kepala BP3AKB Inhil R Rida Indrayanti. "Yang hilang laptop 2 buah, 1 milik pribadi salah seorang subbid (sub bagian) dan 1 lagi asset," kata R Rida, Kamis (4/4).
Sementara itu, Kabag Humas Pemkab Inhil Ahmad Ramani, ketika dikonfirmasi menyebutkan, pelaku pencurian telah berhasil ditangkap. "Malingnya sudah berhasil ditangkap, dan saat ini lagi diproses di Polsek Tembilahan kota," ungkapnya.
Diterangkan, ternyata pelaku pencurian merupakan anggota Satpol PP yang bertugas di Kecamatan Pelangiran. "Saya telah menghubungi Komandan Satpol PP, ia mengatakan pelaku merupakan anggotanya yang bertugas di Plangiran," pungkasnya.
Diketahui sebelumnya, aksi pencurian di Kantor Bupati Inhil ini juga pernah terjadi di Badan Lingkungan Hidup (BLH) yang terletak di lantai tiga kantor Bupati Inhil pada Senin (5/10). Pada kejadian tersebut 2 unit laptop dan 1 set speaker hilang dibawa pelaku. (dan)