Raja Salman Rombak Kabinet Arab Saudi

Jumat, 30 Januari 2015 - 20:41 WIB
raja salman

Kepala intelijen dan kepala dewan keamanan nasional diganti oleh Raja Salman.
Gubernur Mekkah dan gubernur ibukota Arab Saudi, Riyadh dan beberapa pejabat agama senior juga diganti.
Namun pejabat lainnya, termasuk menteri pertahanan, minyak, dan menteri luar negeri, akan tetap meneruskan pekerjaan mereka.
Raja Salman, yang merupakan saudara tiri almarhum Raja Abdullah, juga memberikan bonus gaji dua bulan kepada seluruh pegawai negeri Arab Saudi dan personil militer. Para pensiunan dan siswa juga menerima bonus yang sama.
Perombakan kabinet ini diumumkan dalam 30 keputusan kerajaan, Jumat (30/1).
"Orang-orang terhormat: Anda pantas mendapatkan lebih dan apapun yang saya lakukan saya tidak akan bisa memberikan apa yang Anda layak dapatkan," kata Raja Salman dalam akun Twitternya.
Dia juga meminta warga untuk "tidak melupakan saya dalam doa Anda".
Setelah Raja Abdullah wafat Januari 23 lalu, beberapa jam kemudian Raja Salman menunjuk salah satu putranya, Pangeran Mohammed bin Salman, sebagai menteri pertahanan.(dtn/ivi)

Editor:

Terkini

Terpopuler